Halal Expo Indonesia (HEI) 2023, Jembatan Pelaku Usaha Menembus Pasar Global

GayaKeren.id – Pameran dagang dan konferensi berskala internasional, Halal Expo Indonesia (HEI) dipadati serangkaian rangkaian kegiatan konferensi dan business matching. Pameran Business to Business sekaligus Business to Consumer terbesar di Indonesia yang berlangsung mulai 25-29 Oktober di Jakarta Convention Center (JCC) ini menjadi ajang untuk memfasilitasi para pelaku usaha untuk masuk di pasar internasional.

Sejumlah peserta pameran dari luar negeri tersebut mengikuti ajang HEI ini untuk mencari mitra bisnis dan memperluas jaringan pemasaran di Indonesia. Salah satunya PT Abie Isma Altra, perusahaan importir yang mengimpor produk minuman segar dari buah alami dengan brand Caesar Jus dari Arab Saudi.

Komisaris Utama PT Abie Isma Altra, Husain Abie Isma mengatakan pihaknya memberikan peluang bagi masyarakat yang ingin menjadi distributor produk Caesar Jus. Selama mengikuti business matching di HEI, Husain mengaku setidaknya sudah ada dua yang berminat menjadi distributor Caesar Jus di Surabaya dan Makassar. Untuk mekanimisme pembayarannya pun diberikan kemudahan.

“Nanti kita lihat yang prospeknya, kalau bagus paling sekitar 30 persen dulu pembayaran sebagai bentuk komitmen sebagai distributor. Misalnya mengambil satu kontiner. Nanti paling setelah barang sampai supaya ada satu ikatan,bisa ditambah 50 persen. Untuk harga yang dijual ke konsumen Rp 18.500. Namun, untuk harga ke distributor nanti disesuaikan dengan pemesanan,” katanya.

Selain TP. Abie Isma Altra, ada juga Faheem Aref selaku Co Founder Light Art VR, sebuah perusahaan
asal Amerika yang memberikan pengalaman realitas virtual hiburan Islami, juga sedang mencari mitra/franchise di Indonesia.

Light Art VR sendiri merupakan perusahaan pembuat konten tentang warisan Islam beresolusi 8K dengan berbagai bahasa. Memanfaatkan teknologi virtual reality (VR), perusahaan ini menghadirkan pengalaman khusus kepada pengunjung untuk menyaksikan kisah-kisah Islam seperti Makkah, Hijrah, kisah Nabi Musa AS, Maulid Nabi, hingga kisah Isra Mi’raj Nabi Muhammad SAW.

Dengan teknologi VR, orang tidak hanya bisa merasakan pengalaman berada di situs suci umat Islam, namun juga membawa mereka kembali ke masa kenabian 1400 tahun lalu. Pengguna teknologi VR bisa merasakan gerakan, mencium aroma Ka’bah, merasakan angin serta pergerakannya. Bagi umat Islam, ini adalah terobosan yang dapat mengobati kerinduan yang belum pernah merasakan pengalaman ke tanah suci dan tempat-tempat bersejarah lainnya.

Melalui pameran HEI, Light Art VR menawarkan harga promo Rp 785 juta untuk 1 kios, dan sudah termasuk 4 kursi gerak serta 2 headset VR non-motion. Nantinya, mitra atau franchiser bisa membuka kios VR dengan ukuran 4×4 meter di mall-mall atau di area yang sering dilewati. Mitra tidak perlu membayar dimuka untuk produk Light Art VR, hanya bayar biaya royalti 25% dari tiket yang dijual.

Salah satu UMKM yang mendaftar ekspor bersama, Gita dari PT Asa Pratama Kreasindo dengan Brand Ainaras, mengaku sangat terbantu dengan adanya pameran HEI ini karena memberikan peluang bisnis bagi para pelaku usaha melalui business matching agar produk-produknya bisa masuk ke pasar global. Brand Ainaras sendiri menawarkan produk-produk fashion muslim dan muslimah seperti mukena, gamis
pria, peci, rajut, sarung, hijab, dan sajadah traveling.

Dia berharap, ke depannya bisa lebih banyak lagi buyer-buyer dari luar negeri yang bisa datang ke Indonesia, baik itu melalui undangan dari HEI atau pemerintah sehingga membuka peluang bisnis yang lebih besar. “Alhamdulillah sudah ada kesepakatan bisnis yang lebih jauh dari Malaysia. Untuk yang business matching di HEI, dari beberapa negara ada yang tertarik tapi masih dalam diskusi,” ujarnya.

Kabar memperoleh peluang pasar ekspor di rasakan oleh PT Ganesha Abadi Tama, produsen pembuat bumbu dapur dan rempah yang pabriknya berlokasi di Jatisampurna Bekasi. Menurut Marketingnya, Hendra Kurniawan, selama dua hari mengikuti business matching, sudah ada 4 negara yang serius bekerja sama, yaitu Libya, Filipina, Dubai dan Arab Saudi. “Business matching ini sangat berpeluang bagi
perusahaan kami yang memang belum pernah ekspor. Alhamdulillah, kami mendapatkan kesempatan lebih dikenal oleh buyer luar,” ujar Hendra.

Pada penyelenggaraan HEI di ISEF 2023, juga dilakukan penandatanganan Perjanjian Kerjasama Registrasi Produk, Impor dan Disribusi diantara perusahaan Malaysia yaitu PT Halagel Idaman Makmur, yang memproduksi produk consumer halal seperti pasta gigi, supplement softgel yang menggunakan bahan gelatin halal, dengan Agym Nutrition Sdn Bhd, yang memproduksi produk supplement tenaga khusus untuk para pecinta olahraga dan gym.

Perjanjian Kerjasama tersebut disaksikan oleh Chairman Malaysian International Islamic Chamber of Commerce & Industry (MIICCI), Tn Haji Muhamad Amin Fahmi Solahuddin dan Ketua Umum KPMI (Komunitas Pengusaha Muslim Indonesia), Bapak Rachmat Sutarnas Marpaung.

Sejak 2019, Halagel melalui PT HIM telah memulai distribusi produknya di Indonesia, tetapi terhenti selama pandemi. Kini Halagel sedang dalam proses mengaktifkan kembali aktivitas distribusi di Indonesia yang diharapkan dapat dimulai pada awal tahun 2024. Pada waktu yang sama, Direktur Halagel Group Malaysia, En Ahmad Mokhzani juga berharap bisa bekerja sama bagi pengembangan produk-produk
Indonesia untuk masuk ke market Malaysia.

Selain itu, dalam rangkaian ISEF-HEI 2023 ini diadakan seremoni Business and Financing Deals ISEF 2023 yang bertujuan untuk mempromosikan berbagai produk dan kerja sama pembiayaan syariah, baik antar bank, non-bank, mitra dan nasabah.

Adapun total nominal Business and Financing Deals pada Bulan Pembiayaan Syariah (BPS) ini mencapai Rp 6,19 triliun.

Panggung JFW Pertama Untuk Bigissimo, Brand Fashion Dengan Plus Size

GayaKeren.id – Bigissimo, brand jenama mode lokal yang dengan konsep brand fashion plus size lokal telah memperkuat komitmennya dalam mendukung kepercayaan diri wanita plus size dan merayakan keindahan bentuk tubuh mereka melalui koleksi-koleksi yang dihadirkan. Dalam dedikasinya yang luar biasa terhadap fashion untuk wanita berukuran plus size, membawa Bigissimo pada momen bersejarah sebagai satu-satunya brand fashion yang membawa model plus size di panggung Jakarta Fashion Week 2024.

Pada debutnya di JFW 2023, Bigissimo tampil dengan membawa koleksi terbarunya, ‘Manifesto’  yang diperagakan oleh para plus size model, membawa pesan bahwa kecantikan sejati tidak dibatasi oleh ukuran tubuh. Peragaan Bigissimo ini hadir di Jakarta Fashion Week pada Sabtu, 28 Oktober 2023, di Pondok Indah Mall 3.

‘Manifesto’ lebih dari sekedar fashion, tapi juga merupakan bentuk keberanian tentang inklusivitas dalam dunia mode. Menghadirkan koleksi yang tidak hanya memukau secara estetis, tetapi juga merayakan keunikan bentuk tubuh setiap wanita.

‘Manifesto’ membawa pesan bahwa setiap wanita, terlepas dari ukuran tubuhnya, layak untuk memakai pakaian yang memancarkan kecantikan dan percaya diri. Dengan rancangan yang penuh inovasi dan kreativitas, Hadir dengan 16 tampilan yang menggambarkan keberagaman gaya untuk wanita plus size, memberikan kesempatan untuk mengekspresikan kepribadian dan gaya pribadi tanpa batasan.

Dany Aprilla, Founder & CEO Bigissimo menyatakan “Dalam dunia fashion, kita tidak hanya merancang pakaian, kita menciptakan gerakan pemberdayaan dan inklusi. Bigissimo adalah manifestasi dari dedikasi kami untuk merayakan kecantikan semua wanita, tanpa memandang ukuran mereka. Misi kami adalah untuk menghancurkan batasan-batasan yang telah ada dan mendefinisikan kembali esensi sejati dari kecantikan. Koleksi  ‘Manifesto’ yang akan kami hadirkan dalam panggung prestisius Jakarta Fashion Week 2024 bukan hanya sekedar koleksi, ini adalah pernyataan berani bahwa kecantikan sejati tidak mengenal batasan. Kami hadir di sini untuk menginspirasi dan memicu transformasi dalam industri fashion, melangkah berani satu persatu di atas panggung.”

Didirikan oleh Dany Aprilla, seorang mahasiswa kedokteran gigi yang beralih menjadi seorang pengusaha visioner, perjalanan Bigissimo dari awal yang sederhana hingga panggung nasional sungguh luar biasa. Dengan keyakinan mendalam bahwa setiap wanita, tanpa memandang ukuran tubuhnya, berhak merasa cantik dan percaya diri, Dany Aprilla menggabungkan latar belakangnya sebagai kedokteran giginya dengan hasratnya dalam bidang fashion, menciptakan Bigissimo – sebuah merek yang menjadi simbol desain yang mengikuti anatomi khusus wanita plus size Asia. Misi besarnya adalah untuk menantang stereotip, memberdayakan wanita, dan menciptakan alam semesta fashion yang inklusif.

“Meskipun berakar dari sebuah kota kecil, Bigissimo berhasil menarik perhatian pembeli terutama dari wilayah Jabodetabek, yang merupakan wilayah dengan penjualan produk Bigissimo yang tertinggi. Kehadiran kami di industri fashion sejak 2016 telah menjadi pilar utama dalam membawa semangat perubahan ke dalam dunia fashion. Bigissimo bukanlah semata bisnis, tetapi sebuah visi yang menggerakkan hati kami. Lebih dari sekadar merek pakaian, kami memiliki tekad yang mendalam untuk membangkitkan semangat yang mengatakan bahwa setiap wanita berhak merasa cantik dan percaya diri, terlepas dari ukuran tubuhnya. Dalam debut kami di Jakarta Fashion Week 2024, kami hadir untuk mengilhami, mengubah, dan merayakan. Setiap langkah di atas panggung adalah bukti dari dedikasi kami dalam menciptakan perubahan dengan menciptakan mode yang membebaskan, memotivasi, dan memungkinkan setiap wanita untuk bersinar dalam kecantikan yang sejati.” tutup Dany.

Perkuat Akselerasi Industri Halal Indonesia, ISEF-HEI 2023 Di Gelar Selama 5 Hari

GayaKeren.id – Menghadirkan 793 exhibitor dari Indonesia serta 20 negara sahabat. Menempati area seluas 10.000 m2, Indonesia Sharia Economic Festival (ISEF) ke-10 resmi dibuka hari ini oleh Wakil Presiden (Wapres) Republik Indonesia (RI), K.H. Ma’ruf Amin. Mengusung tema “Accelerating Sharia Economy and Finance Through Digitalization For Inclusive and Sustainable Growth.”

Dalam sambutannya, Wapres RI K.H. Ma’ruf Amin mengapresiasi penyelenggaraan ISEF yang konsisten dilaksanakan setiap tahun dalam rangka meningkatkan literasi dan pangsa pasar ekonomi dan keuangan syariah di Tanah Air.

Berdasarkan data yang diperoleh, Wapres menyampaikan bahwa literasi ekonomi dan keuangan syariah di tanah air saat ini belum ideal karena baru mencapai 23,3%. Hal ini juga berpengaruh terhadap capaian pangsa pasar keuangan syariah yang baru sekitar 10,9%. Untuk itu, Wapres meyakini kondisi ekonomi dan keuangan syariah Indonesia dapat terus meningkat dan didorong pengembangannya sehingga literasi ekonomi dan keuangan syariah Indonesia ke depan setidaknya mampu mencapai 50%.

“Semakin besar literasi ekonomi dan keuangan syariah, semakin besar pula penerimaan dan penggunaan produk ekonomi dan keuangan syariah oleh masyarakat, yang berujung pada peningkatan kontribusi sektor ini terhadap perekonomian nasional,” jelas Wapres.

Melalui ISEF 2023 ini, Wapres berharap kepada seluruh pegiat ekonomi syariah untuk terus meningkatkan dan memperluas pemanfaatan digitalisasi dan inovasi digital sebagai penggerak utama dan keuangan syariah yang akan meningkatkan efisiensi dan produktivitas industri halal. Salah satu program digitalisasi yang dikembangkan yaitu aplikasi Satu Wakaf yang diluncurkan bersamaan dengan penyelenggaraan ISEF hari ini sebagai wujud digitalisasi di sektor dana sosial syariah yang akan meningkatkan kualitas dan kapasitas pengelolaan wakaf.

Inovasi Screen Care Lokal Berbuah Penghargaan MURI

GayaKeren.id – Berdasarkan pengamatan Badan Meteorologi, Klimatologi & Geofisika (BMKG) suhu di beberapa wilayah Indonesia saat ini cukup tinggi, yakni 35-38 derajat celcius pada siang hari. Kenaikan suhu yang sedang terjadi di beberapa wilayah Indonesia diprediksi masih akan terus berlangsung. Kondisi cuaca panas ini tentu dapat merusak kulit wajah & tubuh hingga ke level DNA. Beberapa faktor penyebab rusaknya kulit dikarenakan terkena paparan sinar UV langsung saat sedang melakukan aktivitas di luar ruangan, bluelight dari penggunaan laptop, TV atau tablet & bahkan aktivitas di dalam ruangan pun juga menjadi faktor. Hal ini dikarenakan sinar UVA & sinar UVB tetap bisa masuk ke dalam ruangan dari sela-sela kaca, pintu, maupun jendela. 

Penggunaan sunscreen di era saat ini bukan hanya menjadi pelengkap, namun sudah menjadi kebutuhan masyarakat. Bahkan BMKG juga menghimbau untuk selalu memakai sunscreen tiap hari dikarenakan index UV matahari yang semakin mengkhawatirkan & juga tingkat kanker kulit semakin meningkat.  

Benny Yahya, Co-Founder BeautyHaul Group turutmenyampaikan “Pada kondisi cuaca panas & suhu ekstrim saat ini masyarakat perlu melakukan antisipasi. Salah satunya memilih sunscreen dengan SPF tepat yang mampu lindungi kulit hingga ke level DNA. Sunscreen Amaterasun hadir & dilengkapi dengan teknologi Intelligent DNA Guardian ™ pertama di Indonesia yang dapat melindungi kulit wajah & tubuh hingga ke lapisan DNA dari sinar UVA & UVB, memperkuat skin barrier & meningkatkan hidrasi kulit. Produk Amaterasun juga telah lulus dari hasil uji klinis SPF in vivo, hasil uji PA, dermatologically tested & tidak berpotensi menimbulkan iritasi pada kulit wajah & tubuh serta nyaman digunakan untuk mendukung aktivitas sehari-hari”.  

Sebagai brand #SPFspecialist yang memiliki tiga produk series, diantaranya ada UV sunscreen serumSPF 50+ PA++ untuk jenis kulit normal to oily, UV sunscreen cream SPF 50+ PA++++ untuk jenis kulit normal to dry & UV body sunscreen SPF 40 PA++ cocok digunakan untuk semua jenis kulit. Sunscreen Amaterasun dapat digunakan mulai dari anak-anak hingga dewasa, bahkan ibu hamil & menyusui dengan cara mengaplikasikan sunscreen Amaterasun juga mudah secara rutin sebelum memulai aktivitas & re-apply 2 jam sekali agar kulit wajah & tubuh lebih terlindungi hingga ke level DNA, bebas flek hitam, bebas kulit gelap & pastinya lebih kuat menahan efek buruk lingkungan.  

Alexander Thian, Traveller & Content Creator dalam sesi talkshow menyampaikan,“Menggunakan sunscreen penting banget untuk saya yang senang melakukan travelling & aktivitas di luar. Karena sunscreen merupakan salah satu solusi untuk mencegah permasalahan kulit pada area wajah & tubuh yang dimana itu bisa menyebabkan kulit gosong, terbakar, hingga terkena kanker kulit. Apalagi kegiatan saya banyak yang langsung terpapar sinar UV. Sampai saat ini sunscreen Amaterasun adalah senjata saya untuk travelling karena mampu lindungi kulit wajah & tubuh dari sinar UVA & UVB hingga ke level DNA. Pengalaman menggunakan sunscreen Amaterasun rasanya sangat ringan, nyaman saat digunakan karena tidak lengket, tidak pilling, tidak menimbulkan white cast atau light & tidak meninggalkan residu” jjar Alexander Thian.

Amaterasun merupakan brand lokal yang sebelumnya telah mendapatkan rekor MURI sebagai brand dengan sunscreen dispenser pertama di Indonesia. Pada tanggal 26 Oktober di acara BeautyHaul Mart 2023, Amaterasun kembali mendapatkan rekor MURI sebagai Merek Tabir Surya Pertama Yang Melindungi Sampai Ke Level DNA Kulit.  

“Amaterasun mendapatkan rekor MURI untuk kedua kalinya, tentu penghargaan ini tidak lepas dari dukungan positif, perhatian serta kepercayaan masyarakat terhadap produk Amaterasun sampai hingga ini. Oleh karena itu Amaterasun terus melakukan inovasi untuk menghadirkan produk-produk terbarunya yang dilengkapi dengan teknologi internasional serta didukung oleh kualitas terbaik” tutup Benny Yahya, Co-Founder BeautyHaul Group

Hatchbackz Beri Warna Musik Baru di Single “Lit Up”

GayaKeren.id – Trio EDM asal Tanjung Priok, Hatchbackz memperkenalkan warna musik terbarunya lewat single “Lit Up” yang dirilis secara digital pada 26 Oktober 2023. Tembang ini, merupakan karya ketiga sekaligus lagu penutup yang dilepas di tahun ini.

Sebelumnya, Hatchbackz telah merilis dua single yang masing-masing berjudul “We Are” dan “Control”. Di dua karya pertama itu, mereka memberikan sentuhan elektronik dengan nuansa Timur Tengah yang mendominasi.

Lantaran itu, single “Lit Up” menjadi eksperimen lain dari Hatchbackz yang mencoba memadukan sentuhan Hip Hop dan R&B yang familiar di telinga masyarakat dengan tetap menghadirkan ciri khas mereka yang menggunakan instrumen Timur Tengah.

Sementara dalam liriknya, single “Lit Up” mengangkat cerita tentang seorang pria yang jatuh hati pada seorang gadis pendiam yang ia temui di sebuah pesta dan mengajak gadis tersebut untuk besenang-senang dengannya.

Lewat keterangan tertulisnya, Hatchbackz yang digawangi oleh Bretya Adhi (penulis/vokal), Ruci Tijar (DJ/produser), dan Satria Indra (DJ/produser) ini mengatakan bahwa di single ini, mereka lebih mengunggulkan sisi R&B yang lebih nge-pop.

“Pada single kami yang kedua, kami memadukan genre dangdut dengan sentuhan Timur Tengah. Sementara di single kali ini, kita mempersembahkan lagu R&B dengan sentuhan etnik Timur Tengah juga, untuk instrumen yang dipakai, kali ini kita menggunakan alat musik sitar,” kata Bretya Adhi.

Perubahan dari lini aransemen, dilakukan Hatchbackz sebagai bagian dari eksplorasi bermusik mereka. Menurut mereka, keputusan meninggalkan zona nyaman dalam satu genre musik dilakukan demi memanjakan telinga pendengar.

“Di single kali ini, kita mulai mengikis sentuhan EDM dan mencoba memfokuskan lagu “Lit Up” ke arah yang lebih pop di kalangan penikmat musik,” ucap Satria Indra.

“Itulah sebabnya kenapa di lagu ini kita tidak menghadirkan drop dan memfokuskan para pendengar ke suara Bretya yang merupakan vokalis kita,” katanya lagi. Saat ini, single “Lit Up” milik Hatchbackz sudah bisa didengarkan di berbagai platform pemutar musik digital.

TikTok In The Mix, Digelar Di Arizona 10 Desember 2023

GayaKeren.idTikTok telah menjadi rumah bagi penemuan musik dan tempat berkembangnya kreativitas dan kolaborasi. Setiap harinya, komunitas TikTok yang telah mencapai satu miliar orang di seluruh dunia terhubung dengan artis dan kreator favorit mereka. TikTok telah menjadi tempat di mana tren musik dimulai, dan lagu-lagu dari berbagai genre, era, atau gaya menemukan audiensnya.

Untuk merayakan kebahagian dalam musik di TikTok, hari ini kami dengan bangga mengumumkan “TikTok In The Mix” – the music experience from TikTok. “TikTok In The Mix” merupakan acara musik live global perdana yang menghidupkan musik, kreator, tren, dan pengalaman yang dinikmati dan diciptakan komunitas pengguna setiap harinya di TikTok.

Empat musisi terbesar di TikTok dan seluruh dunia menjadi bintang utama (headliner) di “TikTok In The Mix”: Cardi B, Niall Horan, Anitta, dan Charlie Puth. Mengelilingi para yang akan tampil di tengah panggung, para penggemar akan menikmati pengalaman ‘up close and personal‘ yang benar-benar unik.

Selain menghadirkan empat headliners, “TikTok In The Mix” juga menampilkan sejumlah pertunjukan live dari artis pendatang baru, di antaranya Isabel LaRosa, Kaliii, LU KALA, dan Sam Barber. Mereka semua adalah bagian dari program artis pendatang baru TikTok, yakni “TikTok Elevate”.

Selain pertunjukan musik, “TikTok In The Mix” juga akan meramaikan fitur khas TikTok yaitu laman For You dengan serangkaian aktivitas yang terinspirasi oleh tren favorit komunitas TikTok.

“TikTok In The Mix” akan digelar di Sloan Park di Mesa, Arizona pada 10 Desember 2023, dan akan disiarkan secara global melalui TikTok LIVE. Para penggemar akan menikmati pertunjukan yang telah dikurasi secara khusus dari para kreator yang mereka cintai. Selain itu, penggemar juga dapat menyaksikan highlight dari tahun lalu. Video LIVE dan produksi acara dirancang khusus dalam format vertikal khas TikTok oleh sutradara pemenang penghargaan, Hamish Hamilton dan Done+Dusted.

“Tidak ada platform lain yang bisa menyatukan musik, kreativitas, dan komunitas layaknya TikTok. Lewat ‘In The Mix’, kami bertujuan untuk menghidupkan laman For You bagi para penggemar yang hadir di lokasi maupun mereka yang bergabung di TikTok,” jelas Paul Hourican, Global Head of Music Partnerships and Programming, TikTok. “Visi kami adalah menyajikan sebuah pertunjukan yang dirancang khusus untuk era TikTok dan bagi komunitas pencinta musik di seluruh dunia.

“TikTok In The Mix” merupakan acara berbayar untuk semua usia (hadirin yang berusia di bawah usia 18 tahun harus didampingi oleh orang dewasa).

Tiket pre-sale akan tersedia di TikTok secara eksklusif. Penggemar yang mengikuti headliner di TikTok akan menerima kode spesial untuk bisa membeli tiket pada hari Jumat, 27 Oktober pukul 23.00 WIB (9.00 Pacific Time) sampai Selasa, 31 Oktober pukul 12.59 WIB (Senin, 30 Oktober 2023, 10.59 Pacific Time). Tiket general sale dapat dibeli pada Kamis, 2 November pukul 23.00 WIB (9.00 Pacific Time). Untuk informasi lebih lanjut, ketik “In The Mix” di aplikasi TikTok atau kunjungi TikTokInTheMix.com.