Heartology Hadirkan Konser Satu Detak untuk Jantung Indonesia yang Lebih Sehat

Gayakeren.id –Dalam rangka memperingati Hari Jantung Sedunia, Heartology Cardiovascular Hospital menghadirkan “Konser Satu Detak” yang memadukan hiburan musik dengan pesan penting tentang kesehatan jantung. Dengan menggandeng musisi papan atas Indonesia seperti Ruth Sahanaya, RAN, dan Maliq & D’essentials, Heartology mengajak masyarakat untuk bergerak bersama demi jantung yang lebih sehat melalui konser spesial yang digelar di Kawasan SCBD, Jakarta.

Konser ini tak hanya menghadirkan hiburan, tetapi juga menjadi wadah untuk menyampaikan pesan penting tentang kesehatan jantung kepada masyarakat. Melalui “Konser Satu Detak,” Heartology ingin mengajak semua kalangan untuk peduli pada kesehatan jantung, dimulai dari tindakan-tindakan kecil yang bisa dilakukan sehari-hari.

“Gerakan perubahan tidak akan terjadi tanpa dukungan dari individu-individu yang sevisi. Kami percaya, musik dapat menjadi media yang kuat untuk menyampaikan pesan kesadaran penting ini,” ungkap Amelia Hendra, Chief Executive Officer Heartology Cardiovascular Hospital. Selain suguhan musik berkualitas, konser ini juga menghadirkan edukasi penting tentang kesehatan jantung. Para penonton diajak untuk belajar tentang metode MENARI (Meraba Nadi Sendiri), cara mudah untuk mendeteksi dini penyakit jantung, serta teknik Bantuan Hidup Dasar (BHD) yang penting untuk menangani situasi darurat seperti henti jantung. Sekitar 700 penonton yang hadir tak hanya terhibur, tapi juga mendapatkan pengetahuan baru tentang menjaga kesehatan jantung mereka.

Yang tak kalah penting, seluruh hasil penjualan tiket dari konser ini akan disumbangkan untuk membantu pasien kardiovaskular yang membutuhkan akses perawatan. Dengan cara ini, Heartology menunjukkan bahwa hiburan dan kesehatan bisa berjalan beriringan, menciptakan dampak positif bagi banyak orang. “Kami berharap konser ini bisa menginspirasi masyarakat untuk mulai mengambil langkah kecil menuju perubahan besar demi kesehatan jantung mereka dan orang-orang di sekitar mereka,” tambah Amelia Hendra.

Dengan konser ini, Heartology tak hanya menegaskan posisinya sebagai pusat layanan kardiovaskular terdepan, tapi juga sebuah gerakan sosial untuk menciptakan jantung Indonesia yang lebih sehat. Masyarakat diajak untuk berpartisipasi dan memulai perubahan dari hal-hal sederhana yang bisa mereka lakukan setiap hari.

Bersinar di Industri Musik Anita Kaif dengan Perjalanannya ke Puncak

Gayakeren.id –Anita Kaif, seorang penyanyi yang berasal dari kota Jepara, Jawa Tengah, telah menempuh perjalanan yang menginspirasi di industri musik Indonesia. Dari awal kariernya yang dimulai dari panggung di daerah, Anita Kaif berhasil menarik perhatian label musik ternama dan meraih kesuksesan yang gemilang. Perjalanan karirnya yang penuh perjuangan tidak hanya mengangkat namanya di tingkat nasional, tetapi juga membuka jalan bagi bakat-bakat lokal lainnya.

Anita Kaif memulai karier musiknya di panggung kecil di daerah asalnya. Bakatnya dalam menyanyi dan dedikasinya terhadap musik lokal membuatnya dikenal luas di komunitasnya. Ia sering tampil di acara-acara lokal, dari festival budaya hingga pernikahan, di mana suaranya yang ciri khas dan emosional mulai menarik perhatian banyak orang.

Dengan bakat dan kerja kerasnya, Anita akhirnya menarik perhatian label musik ternama. Proses audisi yang ketat pun berhasil dilaluinya, membuka jalan menuju industri musik nasional. “Bergabung dengan label besar Ascada Music adalah mimpi saya yang menjadi kenyataan. Ini memberi saya platform untuk menyampaikan pesan melalui musik saya ke audiens yang lebih luas,” kata Anita.

Perjalanan Anita menuju puncak industri musik tidaklah mudah. Ia harus melewati berbagai rintangan, termasuk tekanan untuk selalu tampil sempurna dan memenuhi ekspektasi penggemar dan industri. “Tantangan terbesar adalah menjaga keseimbangan antara mempertahankan identitas musik saya dan beradaptasi dengan tren industri,” ungkap Anita.

Sejak bergabung dengan Ascada Music, Anita telah merilis beberapa lagu hits yang menduduki puncak tangga lagu. Single debutnya, “Masalah” berhasil memikat hati pendengar dan mendapat banyak penghargaan. Album-albumnya tidak hanya laris di pasaran, tetapi juga mendapat pujian kritis karena kualitas vokal dan musikalitasnya yang tinggi.

Anita Kaif tidak hanya menjadi inspirasi bagi generasi muda yang bercita-cita di industri musik, tetapi juga mewakili semangat untuk mengejar mimpi dan mengubahnya menjadi kenyataan. “Saya ingin setiap orang yang mendengarkan musik saya merasa termotivasi untuk mengejar mimpi mereka, apapun itu,” kata Anita.

Dukungan dari keluarga, teman, dan penggemar setia sangat berarti bagi Anita. “Mereka adalah pilar kekuatan saya. Tanpa mereka, saya tidak akan berada di sini,” ujarnya. Ke depan, Anita berharap dapat terus berkarya dan menginspirasi lebih banyak orang melalui musiknya.

Perjalanannya yang penuh semangat dan keteguhan hati memotivasi banyak orang untuk tidak pernah menyerah dalam mengejar impian mereka. Dengan terus menghasilkan musik yang memukau dan menginspirasi, Anita Kaif tetap menjadi salah satu sosok yang patut diperhitungkan di industri musik Indonesia.

Anita Kaif tidak hanya menjadi inspirasi bagi generasi muda yang bercita-cita di industri musik, tetapi juga mewakili semangat untuk mengejar mimpi dan mengubahnya menjadi kenyataan.

Mini Album Sigit Wardana Rilis November

Gayakeren.id – Sigit Wardana adalah musisi dan penulis lagu yang telah berkarya sejak tahun 2023. Dengan gaya musik yang khas dan lirik yang mendalam, Sigit telah meraih banyak penggemar di seluruh Indonesia. Beberapa karyanya yang terkenal.

Musisi berbakat Sigit Wardana kembali mempersembahkan karya terbarunya dalam bentuk mini album yang bertajuk “November”. Setelah sukses dengan beberapa singel sebelumnya, Sigit kembali dengan enam lagu yang menghadirkan nuansa musik yang mendalam dan lirik yang menyentuh.

Mini album ini terdiri dari enam lagu yang seluruhnya ditulis dan diaransemen oleh Sigit Wardana. Setiap lagu dalam album ini menggambarkan perjalanan emosional dan refleksi pribadi Sigit, terinspirasi dari berbagai pengalaman hidupnya. Nuansa musik yang disajikan dalam album ini adalah kombinasi antara pop, folk, dan sentuhan akustik yang khas.

“Saya sangat bersyukur dan bersemangat bisa merilis mini album ‘November’ ini. Setiap lagu dalam album ini memiliki cerita dan makna yang dalam bagi saya. Saya berharap pendengar bisa merasakan emosi dan pesan yang ingin saya sampaikan melalui setiap lagu.”

Mini album “November” sudah dapat dinikmati di semua platform musik digital seperti Spotify, Apple Music, dan platform streaming lainnya.

ASILA MAISA Rilis “Menanti Waktu” Produksi Leslar Records

Gayakeren.id – Asila Maisa yang cantik adalah putri Ramzi, luncurkan “Menanti Waktu” yang diproduksi oleh Leslar Records, menunjukkan bakatnya yang luar biasa dalam menghadirkan nuansa musik yang mendalam dan menyentuh.

Lagu ini memperlihatkan kemampuan vokalnya yang kuat dan emosional, sementara Leslar Records memberikan sentuhan produksi yang mengangkat kualitas keseluruhan rekaman. Dengan lirik yang kuat dan melodi yang menghanyutkan, lagu ini memiliki potensi untuk menjadi favorit bagi pendengar dari berbagai kalangan.

“Menanti Waktu” bisa dibilang sebuah lagu yang relate dengan siapa saja dalam momentum yang tepat. Karena dirinya cukup merasakan secara emosional dalam lirik yang tercipta dari lagu berdurasi 4 menit 28 detik ini.

Komposisi aransemen yang easy listening dan catchy ini pun diyakini bisa mendarat mulus di sanubari penikmatnya, kapan saja.  

  Dalam proses kreatifnya, ini adalah pengalaman baru Asila Maisa bekerjasama dengan Rizky Billar. Sehingga untuk dapat memaksimalkan kemampuannya, Asila pun ikut langsung dalam diskusi-diskusi musikal yang mendalam dengan para musisi yang terlibat didalam.

L’Oréal Paris Gandeng Cinta Laura dan Putri Marino di Cannes Film Festival 2024

Gayakeren.id – L’Oréal Paris, brand kecantikan nomor satu di dunia, kembali hadir sebagai Official Partner Festival Film Cannes bertajuk “Walk Your Worth” diselenggarakan pada tanggal 14 – 25 Mei 2024 untuk mengangkat awareness perfilman Indonesia di panggung global.

Dengan bangga tahun ini, L’Oréal Paris, yang dikenal dengan misinya dalam mendukung pemberdayaan perempuan, membawa dua ikon film dan fashion Indonesia Cinta Laura dan Putri Marino, sosok inspiratif dari dunia perfilman Indonesia, sebagai representasi bakat perempuan Indonesia di kancah internasional.

Rillyana Amanda, Sr Community & Brand Experience Manager L’Oréal Paris

“Dalam menghadapi tantangan global saat ini, industri perfilman Indonesia berdiri sebagai panggung yang penting dalam memperjuangkan kesetaraan gender. Meskipun telah ada kemajuan signifikan dalam beberapa tahun terakhir, masih ada jalan panjang yang harus ditempuh untuk mencapai kesetaraan yang sebenarnya di dunia perfilman,” Rillyana Amanda, Sr Community & Brand Experience Manager L’Oréal Paris.

Kehadiran Cinta Laura dan Putri Marino di Cannes bukan hanya sebagai duta negara dari Indonesia, tetapi juga sebagai inspirasi bagi generasi muda yang bermimpi untuk meraih kesuksesan di panggung indrustri film internasional.

Kolaborasi dengan L’Oréal Paris menandai langkah penting dalam perjalanan karier mereka, memperkuat status mereka sebagai ikon gaya dan kecantikan global.

Ghazy Dicky, Skin Product Manager L’Oréal Paris, “L’Oréal Paris dipilih sebagai Official Partner Festival Film Cannes karena perusahaan ini memiliki sejarah panjang dalam mendukung industri perfilman dan kecantikan. Kemitraan ini memberikan platform bagi L’Oréal Paris untuk memperkuat posisinya sebagai pemimpin dalam industri kecantikan, sementara sekaligus menghadirkan nilai tambah bagi Festival Film Cannes dengan portofolio produk dan jaringan globalnya,” imbuhnya.

Di Cannes Festival ini, tidak hanya menghadirkan produk-produk kecantikan terbaik, tetapi juga sebuah misi: untuk memberdayakan setiap individu agar dapat mengekspresikan diri dengan percaya diri, keberanian, dan keunikan mereka. “Walk Your Worth” bukan sekadar slogan saja tetapi panggilan bagi semua orang untuk mengambil langkah pertama dalam menemukan nilai sejati mereka sendiri.

Di Cannes Film Festival 2024 bersama L’Oréal Paris menjadi momen bersejarah bagi perfilman Indonesia dan membawa kebanggaan bagi bangsa. Yuk, intip terus Tik Tok L’Oreal Paris Indonesia dan saksikan keseruan acaranya.

LUCKY WIDJA Rilis “Mencintaimu Merelakanmu” Produksi LW Music

Gayakeren.id – Lagu Mencintaimu Merelakanmu karya LUCKY WIDJA yang diproduksi oleh LW Music memberikan pengalaman mendalam tentang cinta yang pahit dan penuh pengorbanan.

Dalam lagu ini, Lucky Widja menggambarkan perasaan yang kompleks ketika seseorang mencintai tanpa pamrih. Melalui lirik yang mengena dan melodi yang mengalun, ia berhasil mengekspresikan perasaan kehilangan dan pengorbanan yang mendalam.

Produksi oleh LW Music, lagu ini memiliki aransemen musik yang menawan, dengan sentuhan modern yang tetap mempertahankan esensi dari balada romantis. Instrumen-instrumen yang digunakan memberikan kedalaman emosional pada lagu ini, memperkuat narasi tentang perjuangan mencintai seseorang namun harus melepaskannya.

Lirik-lirik yang disampaikan dengan penuh penghayatan oleh Lucky Widja mampu menggambarkan kegamangan hati dan pertarungan batin yang dialami oleh karakter dalam lagu ini. Dari kesedihan hingga penerimaan, setiap fase emosional tercermin dengan kuat melalui kata-kata yang dipilih dengan cermat.

“Mencintaimu Merelakanmu” bukan hanya sekedar lagu, tetapi juga cerminan dari pengalaman hidup yang mungkin dialami oleh banyak pendengar. Ini adalah lagu yang mampu menyentuh hati dan menginspirasi untuk terus melangkah, bahkan dalam situasi yang paling sulit sekalipun.

Dengan vokal yang kuat dan emosional dari Lucky Widja, didukung oleh produksi yang berkualitas dari LW Music, “Mencintaimu Merelakanmu” adalah sebuah karya yang patut untuk dinikmati dan direnungkan oleh para penggemar musik Indonesia.

Lucky Widja telah menciptakan sebuah karya yang penuh dengan makna dan keindahan, sebuah lagu yang akan menggetarkan hati dan menginspirasi banyak orang.

“Teman Hidup” oleh VITALIA Produksi AD Record

Gayakeren.idVITALIA, sosok penyanyi yang tak diragukan lagi dalam industri musik Indonesia, kembali merilis sebuah karya yang memukau dengan lagu terbarunya yang berjudul “Teman Hidup”. Diproduksi oleh AD Record, lagu ini menghadirkan kombinasi yang harmonis antara melodi yang mendayu dan lirik yang penuh makna.

Satu hal yang menjadi ciri khas dari karya-karya VITALIA adalah kemampuannya untuk mengangkat tema-tema yang relatable dan mendalam. “Teman Hidup” tak terkecuali, dengan mengusung tema persahabatan dan kebersamaan. Melalui liriknya yang sederhana namun mengena, lagu ini berhasil menyampaikan pesan tentang pentingnya memiliki sosok yang selalu ada di samping kita dalam setiap lika-liku kehidupan.

Produksi dari AD Record juga tidak kalah mengesankan. Mereka berhasil menghadirkan aransemen yang pas untuk mendukung atmosfer lagu ini, tanpa mengurangi keaslian dari gaya musik VITALIA sendiri. Setiap nada dan harmoni terdengar sempurna, memberikan warna yang sesuai dengan emosi yang ingin disampaikan melalui lagu ini.

Selain itu, penampilan VITALIA dalam lagu “Teman Hidup” juga patut diacungi jempol. Dikenal dengan kemampuannya dalam menghayati setiap lagu yang dibawakannya, VITALIA mampu mengkomunikasikan emosi yang mendalam kepada pendengarnya melalui suara dan ekspresinya yang menggugah.

“Teman Hidup” adalah sebuah karya yang memikat hati dan menginspirasi. Dengan kualitas produksi yang tinggi dan penampilan yang mengagumkan, lagu ini layak mendapat tempat istimewa di hati para penggemar musik Indonesia. Semoga karya-karya selanjutnya dari VITALIA dan AD Record juga mampu memberikan kesan yang sama, atau bahkan lebih dalam, bagi para pendengarnya.

Simak Pengguna High Heels, Perhatikan Hal Ini

Gayakeren.id – Penggunaan high heels telah menjadi bagian dari gaya fashion bagi banyak wanita di seluruh dunia. Namun, selain memberikan penampilan yang elegan dan meningkatkan kepercayaan diri, penggunaan high heels juga dapat memiliki dampak negatif terhadap kesehatan kaki dan tubuh secara keseluruhan.

Salah satu hal yang perlu diperhatikan adalah kenyamanan sepatu high heels yang dipilih. High heels yang tidak nyaman dapat menyebabkan ketidaknyamanan, lecet, dan bahkan cedera pada kaki. Penting untuk memilih sepatu yang sesuai dengan ukuran kaki dan memberikan dukungan yang cukup agar kaki tidak terlalu tertekan.

Selain itu, postur tubuh juga perlu diperhatikan saat memakai high heels. Memakai high heels dapat memengaruhi postur tubuh, yang dapat menyebabkan tekanan tambahan pada bagian-bagian tertentu dari tubuh seperti punggung, pinggul, dan lutut. Penting untuk memperhatikan postur tubuh agar tetap seimbang dan menghindari tekanan yang berlebihan pada bagian tubuh tertentu.

Istirahat juga merupakan hal penting yang perlu diperhatikan bagi pengguna high heels. Memberikan istirahat bagi kaki dengan tidak memakai high heels setiap hari dapat membantu mengurangi risiko cedera dan memberikan waktu bagi otot-otot kaki untuk pulih.

Selain itu, memperhatikan kondisi lingkungan juga penting saat memakai high heels. Hindari memakai high heels di permukaan yang licin atau tidak stabil untuk mengurangi risiko jatuh atau cedera.

Terakhir, penting untuk mendengarkan sinyal yang diberikan oleh tubuh. Jika merasa ada ketidaknyamanan atau rasa sakit saat memakai high heels, segera hentikan penggunaannya dan berikan waktu bagi kaki untuk pulih.

Secara keseluruhan, penggunaan high heels dapat memberikan penampilan yang menarik, namun perlu diimbangi dengan perhatian terhadap kesehatan kaki dan tubuh secara keseluruhan. Dengan memilih high heels yang nyaman, memperhatikan postur tubuh, memberikan istirahat bagi kaki, dan memperhatikan kondisi lingkungan, pengguna high heels dapat mengurangi risiko cedera dan tetap merasa nyaman saat memakainya.

Selamat ber-heels ria.

Tips Mudik Menggunakan Mobil Listrik Hyundai

Gayakeren.id – Momen Hari Lebaran biasanya dengan berbagai tradisi seperti saling bermaafkan, bertukar ucapan selamat, dan memberikan hadiah kepada yang membutuhkan. Momen ini juga sering diisi dengan berkunjung ke rumah-rumah kerabat dan tetangga, serta berbagi hidangan lezat yang disajikan khusus untuk merayakan hari besar ini di kampung halaman.

Mudik menggunakan mobil listrik Hyundai dapat menjadi pilihan yang menarik karena memiliki beberapa keunggulan, tetapi juga memerlukan perencanaan yang matang. Bahkan, beberapa diantaranya sudah berani untuk menggunakan kendaraan listrik (EV) sebagai sarana transportasi menuju kampung halaman dengan persiapan yang matang agar perjalanan mudik terasa lebih aman dan nyaman. 

PT Hyundai Motors Indonesia (HMID) telah memberikan solusi agar dapat diperhatikan jika mudik menggunakan mobil listrik.

1.    Melakukan pengecekan ke bengkel resmi.

Pengecekan ke bengkel resmi sebelum mudik wajib dilakukan oleh para pemudik yang menggunakan kendaraan pribadi, baik itu menggunakan kendaraan konvensional maupun kendaraan listrik. Pengecekan penting dilakukan untuk memastikan seluruh bagian kendaraan dalam kondisi baik sehingga kendaraan dalam kondisi prima dan siap untuk menempuh perjalanan jauh.

2.            Tentukan rute perjalanan, untuk memastikan baterai cukup sampai tujuan.

Penting juga untuk memperhatikan bahwa kita telah melakukan travel management yang efektif. Adapun travel management mencakup berbagai aspek, mulai dari persiapan fisik hingga penentuan rute perjalanan. Penting bagi pengguna EV untuk memperhatikan kapasitas baterai mobil listrik dan memperkirakan jarak yang bisa ditempuh, lini mobil listrik Hyundai memiliki jarak tempuh yang jauh sehingga memiliki kapasitas yang mumpuni untuk melakukan perjalanan mudik, seperti IONIQ 5 Standard Range (Prime & Signature), memiliki jarak tempuh hingga 384 km. IONIQ 5 Long Range (Prime) memiliki jarak tempuh hingga 481 km dan IONIQ 5 Long Range (Signature) memiliki jarak tempuh hingga 451 km. Sementara, IONIQ 6 bisa menempuh jarak yang lebih jauh hingga 519 km per pengisian daya.

3.            Ketahui lokasi charging station Hyundai di rute perjalanan mudikmu.

Pengguna mobil listrik juga sebaiknya mengetahui lokasi charging station yang akan dilalui sepanjang rute perjalanan ke tempat tujuan, termasuk charging station di luar rest area untuk menghindari antrian yang padat. Saat ini, Hyundai telah memiliki jaringan charging station di ratusan titik di seluruh Indonesia, termasuk di dealer-dealer yang siap jaga untuk melayani pemudik,  sehingga pelanggan bisa mengisi daya dengan nyaman. 

Untuk rute perjalanan mudik di Pulau Jawa, pemudik bisa menggunakan jaringan charging station Hyundai yang telah tersedia di kota-kota seperti Jakarta, Bekasi, Bandung, Cirebon, Semarang, Solo, Yogyakarta, dan Surabaya. Sedangkan untuk rute perjalanan mudik di Pulau Sumatera, pengguna mobil listrik Hyundai bisa menikmati manfaat dari jaringan charging station Hyundai di kota-kota seperti Tangerang, Serang, Lampung, Palembang, Jambi, Padang, Medan, hingga Aceh.

4.    Tetap tenang meski dilanda kemacetan arus mudik.

Perjalanan mudik identik dengan kemacetan karena banyaknya masyarakat yang bermobilisasi pada saat tersebut. Meski begitu pengemudi mobil listrik tetap bisa tenang di tengah kemacetan, pasalnya kondisi mesin idle dan motor penggerak pada mobil listrik tidak bekerja secara maksimal, sehingga konsumsi daya listrik lebih rendah daripada saat mobil berjalan. Namun, tetap penting bagi pengguna untuk memperhatikan daya baterai di tengah kemacetan. Jika dalam kondisi baterai yang menipis, pengguna bisa segera mencari tempat pengisian daya terdekat.  

5.    Pengalaman berkendara mudik yang worry-free dengan Hyundai Jaga perjalanan mudikmu.

Untuk menyambut momen mudik tahun 2024, HMID menyelenggarakan program Hyundai Jaga perjalanan mudikmu yang siap jaga untuk menemani pemudik dalam melakukan perjalanan pulang kampung dengan aman dan nyaman, termasuk menangani kendala pada mobil listrik jika dibutuhkan.

Hyundai jaga perjalanan mudikmu hadir di beberapa rest area yang bisa dinikmati oleh pelanggan setia melalui layanan Hyundai Before Service yang menyediakan berbagai layanan gratis seperti pengecekan kendaraan, perbaikan darurat, ganti oli dengan 2 liter oli secara gratis, cuci mobil. Layanan ini tersebar di: 

·         Rest Area Cikampek KM 57 (5–12 April)

·         Rest Area Semarang KM 429A (5–11 April)

·         SPBU Utama Raya Situbondo (6–15 April) 

·         Rest Area Brebes KM 260B (12–15 April)

Seluruh lokasi Hyundai Before Service juga menyediakan AC charging untuk mobil listrik Hyundai dan ruang tunggu serta makanan ringan. Khusus di Rest Area Cikampek (KM 57), turut tersedia layanan pengisian nitrogen, kursi pijat, musala, dan kids area.

Kemudian, dalam kondisi darurat, pelanggan bisa menggunakan Layanan Darurat 24 Jam yang dapat diakses via aplikasi MyHyundai, Call Center resmi Hyundai di 0 800 1 878 878 (bebas pulsa), maupun via Bluelink. Adapun layanan darurat 24 jam meliputi:

·         Roadside Assistance

Bagi pemudik yang mengalami kendala pada mobil dan harus membawanya ke bengkel resmi Hyundai terdekat bisa menggunakan layanan Roadside Assistance, layanan towing ini berlaku untuk seluruh model kendaraan Hyundai tanpa batasan tahun dan km (berlaku di Sumatera, Sulawesi, Bali, Jawa, dan Nusa Tenggara Barat).

·         Hyundai Take Me Home

Hyundai akan mengantarkan pelanggan sampai di tempat tujuan mudik apabila mobil pelanggan terkendala di jalan saat perjalanan mudik dan harus menginap di bengkel resmi. Layanan ini berlaku untuk kendaraan dalam masa garansi.

·         Hyundai Mobile Service

Apabila pemudik memiliki kendala ringan dijalan, Hyundai Mobile Service memberikan layanan perbaikan darurat di jalan. Layanan ini tersedia di Jabodetabek, Cirebon, Bandung, Nagreg, Tasikmalaya, Semarang, Yogyakarta, Surabaya, Malang, Lampung, Medan dan Bali.

·         Hyundai Mobile Charging

Bagi pelanggan yang menggunakan mobil listrik Hyundai dan mengalami baterai kendaraan yang menipis, Hyundai Jaga perjalanan mudikmu menyediakan layanan Mobile Charging yang menawarkan layanan pengisian daya hingga 10 kWh dengan metode pengisian daya fast charging melalui Vehicle-to-Vehicle (V2V). Layanan Mobile Charging memanfaatkan unit KONA Electric dan IONIQ 5 yang dilengkapi dengan konverter khusus sebagai mobil penyumbang listrik. Mobile Charging ini tersedia di sejumlah daerah seperti Jabodetabek, Bandung, Yogyakarta, Semarang, Surabaya, Medan, dan Bali.

Lebih lanjut sebagai bagian dari Hyundai Jaga perjalanan mudikmu, Hyundai menghadirkan Bengkel Siaga yang akan membantu pemudik menjaga kondisi kendaraan selalu prima selama perjalanan melalui berbagai solusi perawatan dan perbaikan. Pelanggan juga dapat berkonsultasi dengan layanan bengkel ini.Bengkel resmi Hyundai akan tetap buka selama libur Lebaran tanggal 6–15 April 2024 sesuai jam operasionalmasing-masing. Khusus pada 10–11 April, bengkel hanya buka pukul 13.00–16.30 waktu setempat. Bengkel Siaga Hyundai akan hadir di beberapa titik berikut:

·         Jabodetabek & Banten (Cilegon, Pluit, BSD City, DI Panjaitan, Simprug, Kalimalang, Cibubur, Sholeh Iskandar)

·         Jawa Barat (Karawang, Cirebon, Leuwipanjang, Ahmad Yani)

·         Jawa Tengah dan Yogyakarta (Tegal, Purwokerto, Puri Anjasmoro, Solo Baru, Mlati)

·         Jawa Timur (Wiyung, Gubeng, Sutoyo, Kediri, Jember)

·         Bali (Sunset Road)

·         Sumatra (SM Raja, Panam, Khatib Sulaiman, Soetta, Jambi)

Informasi lengkap terkait Hyundai Jaga perjalanan mudikmu dapat mengunjungi halaman berikut: https://www.hyundai.com/id/id/hyundai-hadir-untukmu/mudik-2024/jaga-perjalanan-mudikmu Ikuti juga informasi terkait kegiatan dan produk Hyundai terkini di situs resmi HMID di www.hyundai.com/id/id, atau melalui berbagai kanal media sosial, yaitu Instagram HyundaiMotorIndonesia, Youtube Hyundai Motors Indonesia, Facebook Hyundai Motors Indonesia, TikTok @HyundaiMotorIndonesia, dan X @HyundaiMotorID.

Bobo Tokyo Luncurkan Eksplorasi Gaya Kontemporer Jepang

Gayakeren.id – Momen Hari Raya Lebaran merupakan waktu yang penuh makna bagi umat Muslim di seluruh dunia. Hari yang ditunggu-tunggu ini menandai berakhirnya bulan Ramadan, bulan puasa yang penuh dengan ibadah dan refleksi. Lebaran tidak hanya menjadi waktu untuk merayakan kesuksesan menyelesaikan ibadah puasa, tetapi juga sebagai momentum untuk bersatu dengan keluarga dan kerabat dalam suasana kebahagiaan dan kebersamaan.

Bobobobo sebagai salah satu e-commerce berkonsep retail dengan berbagai produk di dalamnya, seperti fashion, art, dan beauty baru saja memperkenalkan Bobo Tokyo, destinasi belanja produk fashion terbaru yang khas Jepang. Bobo Tokyo merupakan offline store dengan konsep multi brand yang memungkinkan untuk melihat langsung, menyentuh, dan mencoba semua produk yang ada.

Bobo Tokyo mempersembahkan koleksi “Raya with Bobo Tokyo” yang terinspirasi oleh mode kontemporer Jepang yang menawarkan sentuhan elegan yang terasa alami namun kuat, menciptakan pilihan modest yang sempurna untuk merayakan kebersamaan bersama keluarga tercinta di Hari Raya.

Setiap item dalam koleksi ini dirancang untuk memberikan rasa percaya diri dan keindahan kepada pemakainya, membuat penampilan memukau yang effortless namun tetap terasa nyaman. Sebagai pilihan utama bagi mereka yang menginginkan penampilan berani namun tetap elegan, “Raya with Bobo Tokyo” menjadi wujud apresiasi terhadap keindahan momen Idul Fitri.

Bobo Tokyo meluncurkan koleksi spesial Velvet at Bobo Menyusul respon positif dari pelanggan, kolaborasi dengan Velvet at Bobo kembali diperpanjang dengan merilis koleksi spesial Raya Collection. Koleksi ini tidak hanya menampilkan desain yang sederhana namun berani, melainkan juga pilihan yang stylish, meriah dan cocok untuk dipakai sepanjang perayaan Hari Raya Lalu koleksi CARLYN Hologram untuk momen Hari Raya sebagai pelengkap tampilan. 

Berkat desain yang simpel dan timeless dari koleksi Raya with Bobo Tokyo, setelah lebaran pun masih cocok untuk kamu pakai untuk aktivitas sehari-hari dan acara formal. Raya with Bobo Tokyo tidak hanya sekadar menghadirkan koleksi pakaian untuk Idul Fitri, namun juga mengajak para penggemar mode untuk merayakan keindahan dan keunikan fashion dalam sebuah pengalaman yang memikat dan menginspirasi.

Bobo Tokyo turut merayakan kemeriahan Idul Fitri dengan penawaran istimewa yang tak boleh dilewatkan. Mulai 29 Maret 2024, setiap pembelanjaan minimal Rp 1,500,000* di toko offline maupun online Bobo Tokyo akan mendapatkan  Bobo Tokyo Limited Edition Tote Bag.

Tak hanya itu, momen Hari Raya juga menjadi waktu yang tepat untuk berbagi kasih kepada orang-orang tercinta. Koleksi “Raya with Bobo Tokyo” menawarkan pilihan bingkisan berarti dengan berbagai penawaran menarik yang dapat memudahkan dalam merayakan momen istimewa ini. Dan jangan lewatkan penawaran istimewa terbatas, di mana setiap pembelian  akan mendapatkan cashback sebesar IDR 75,000* mulai dari 1 April di toko offline dan cashback sebesar IDR 50,000 di bobobobo.com atau bobotokyo.com. 

Berikan tampilan elegan dan memukau yang effortless namun tetap nyaman untuk merayakan momen berharga bersama keluarga di Hari Raya. Koleksi Raya with Bobo Tokyo sudah bisa didapatkan di website www.bobotokyo.com dan gerai Bobo Tokyo di seluruh Indonesia.