AICE Group: Gerakan Senam Lansia Tingkatkan Kualitas Hidup Masyarakat 

GayaKeren.id – Aice Group bersama ribuan penggiat senam memperingati Hari Lansia Internasional dalam Gebyar Senam Kebugaran Lansia Pra Lansia Indonesia (KLPI). Tak kurang dari 1500 peserta menghadiri acara yang diselenggarakan di Halaman DPRD Kota Bogor, Sabtu (25/11/2023).  

Sylvana Zhong, Senior Brand Manager dan Juru Bicara Aice Group, menyatakan inisiatif perusahaannya dalam mendukung kualitas kebugaran dan kesehatan semua lapisan masyarakat Indonesia. Menurutnya, senam bagi usia menjelang Lansia akan memperkuat kualitas jasmani. Senam akan meningkatkan keseimbangan dan koordinasi tubuh. Senam juga ikut memelihara fleksibilitas, keleluasaan gerak, hingga penguatan otot dan tulang. 

Juru bicara produsen es krim terbesar di Indonesia ini juga menjelaskan kekuatan senam dalam menguatkan aspek non jasmani dari kalangan menuju Lansia tersebut. Senam membantu mengurangi stres, meningkatkan mood, dan mengatasi risiko depresi. Karena sering dilakukan secara kolektif, senam juga memberikan kesempatan kepada pra-lansia untuk berinteraksi dan bersosialisasi dengan sesama. 

Sylvana menyampaikan kegembiraan sekaligus optimisme Aice untuk selalu mendukung peningkatan kualitas kebugaran para lansia melalui kegiatan ini. Ia menambahkan, dukungan Aice diniatkan untuk membagikan keceriaan serta kebahagiaan hadirnya es krim Aice berkualitas bagi para peserta.  

“Aice Group sangat bangga berkesempatan untuk berkontribusi dalam Gebyar Senam Kebugaran Lansia Pra Lansia Indonesia. Ini adalah langkah kecil, yang akan memberikan dampak besar bagi kita semua. Aice tak akan berhenti memberikan keceriaan bagi berbagai kelompok usia, termasuk kalangan lansia yang kita cintai bersama. Kami berusaha senantiasa konsisten dan berkomitmen untuk selalu bermanfaat bagi masyarakat,” paparnya.  

Hajatan senam ini juga dihadiri oleh Sekretaris Deputi Bidang Pembudayaan Olahraga Kemenpora, Aris Subiyono. Aris mengapresiasi berbagai upaya bersama banyak pemangku kepentingan dalam memberikan perhatian khusus pada kesehatan dan kebugaran para lansia. Menurutnya, kesejahteraan para Lansia adalah tanggung jawab semua pihak. Sehingga senantiasa diperlukan sinergi, tak hanya pemerintah namun juga semua pihak. 

“Momentum ini sangat penting untuk meningkatkan kesadaran akan pentingnya kebugaran dan kesehatan di kalangan Lansia. Ini tentu menjadi tanggung jawab kita bersama untuk selalu memberikan dukungan penuh demi kesejahteraan Lansia. Kami sangat mengapresiasi dukungan yang diberikan oleh Aice dalam menyukseskan acara kita hari ini. Semoga langkah Aice ini menjadi motivasi bagi berbagai pihak untuk turut terlibat dalam kesejahteraan para Lansia,” ujar Aris.  

Aris menambahkan bahwa dalam masyarakat yang semakin beragam, inklusivitas menjadi kunci utama untuk memastikan bahwa semua individu termasuk lansia, dapat lebih diakui dan didukung. Inklusivitas tidak hanya mencakup aspek fisik, tetapi juga mencakup penerimaan, partisipasi, dan dukungan emosional. 

Senada dengan Sekretaris Deputi Bidang Pembudayaan Olahraga Kemenpora Aris Subiyono, Aice Group kembali menyatakan komitmennya untuk terus menyebarkan keceriaan melalui produk es krimnya. Dukungan Aice ke gerakan positif dari kalangan Lansia, diharapkan menginspirasi dan mendongkrak semangat positif kepada para lansia dan masyarakat secara luas.  

Lewat kegiatan ini, Aice meyakini dapat turut mendorong kesadaran publik akan pentingnya inklusivitas dalam setiap aspek kehidupan masyarakat. Masyarakat dapat menciptakan lingkungan yang mendukung dan memahami keberagaman, memastikan bahwa setiap individu, tanpa memandang usia, merasa dihargai dan dapat berpartisipasi sepenuhnya dalam kehidupan sehari-hari. 

Sylvana juga menjelaskan bahwa Aice memiliki berbagai varian es krim yang populer dan cocok untuk berbagai kalangan termasuk lansia. Menurutnya, Aice yang dikenal masyarakat sebagai es krim yang inovatif dalam berbagai rasa dan bentuk, juga memiliki komposisi bahan baku terbaik. Sebagai contoh, produk es krim yang baru-baru ini dihadirkan, Aice Mochi Milk Tea sudah dilengkapi kandungan Black Tea premium. Selain itu, produk lainnya seperti Aice Moong Bean dengan butiran kacang hijau asli di dalamnya yang juga sangat ideal sebagai cemilan lezat dan sehat yang bisa dinikmati berbagai usia.  

“Aice Group akan terus berperan sebagai agen perubahan positif bagi masyarakat. Kami bergerak bukan hanya lewat produk es krim, tetapi juga lewat aneka nilai inklusivitas yang baik. Kami yakin kegiatan Gebyar Senam Kebugaran ini akan menginspirasi semua dari kita untuk memperjuangkan inklusivitas bagi segenap kaum lansia dan pra lansia,” pungkas Sylvana. 

Euromonitor: Aice Menangkan “Indonesia’s No.1 Ice Cream Brand”

GayaKeren.id – Aice Group mengumumkan bahwa perusahaan telah mendapatkan “Indonesia’s No.1 Ice Cream Brand” berdasarkan hasil riset oleh perusahaan riset global terkemuka, Euromonitor. Keberhasilan ini menjadi pengakuan publik atas dedikasi Aice Group dalam menyediakan produk es krim berkualitas dengan harga terjangkau dan memprioritaskan aspek kesehatan, higienis serta inovasi dalam bentuk dan rasa.

Dalam beberapa tahun terakhir, Aice Group berhasil meraih berbagai kesuksesan dan peningkatan dalam usahanya, yang kemudian menjadikan pencapaian ini sebagai penanda capaian signifikan Aice Group dalam industri es krim Indonesia. Hasil survei terbaru dari Euromonitor International tahun 2023 menunjukkan bahwa Aice Group selama ini mencatat pertumbuhan penjualan yang kuat, dan menjadikannya merek es krim terpopuler di Indonesia.

Data yang dibagikan oleh Euromonitor, menunjukkan tren positif pada penjualan es krim di Indonesia yang terus meningkat sejak 2018. Bahkan di tahun lalu, penjualan es krim mampu mencapai sekitar Rp 15,86 triliun. Angka tersebut menggambarkan tren positif nilai penjualan es krim nasional selama lima tahun terakhir. Sebagai produsen bervolume terbesarnya, Aice menjadi tulang punggung kemajuan industri es krim di Indonesia tersebut.

Juru Bicara dan Senior Brand Manager Aice Group Sylvana Zhong mengatakan bahwa upaya ekspansi usaha melalui penguatan kualitas produk dan penambahan jaringan pemasaran ritelnya sudah cukup berhasil di tahun kesembilannya. Perusahaan meyakini performa usahanya tak bisa terlepas dari tingkat kepuasan konsumen yang diperoleh dari produk yang memiliki bahan dengan kualitas terbaik, inovatif dan mudah didapatkan di seluruh penjuru nusantara.

“Kami merasa terhormat menerima penilaian publik sebagai es krim no 1  dalam survei yang dilaksanakan Euromonitor. Ini adalah bukti nyata dari kepercayaan dan dukungan yang terus kami terima dari konsumen kami. Aice Group berkomitmen sesuai dengan misi kami agar konsumen bisa dengan mendapatkan kebahagian melalui berbagai varian rasa dan bentuk es krim kami, yang tidak hanya lezat tetapi juga sehat,” jelasnya.

Lebih lanjut, Aice memperkirakan bahwa capaian penilaian publik yang tinggi dalam survei yang dilakukan Euromonitor ini, sangat terkait dengan kesuksesannya dalam menjalankan inovasi es krim berkesinambungan dan kemampuan produksi produk yang berkualitas. Ditambah dengan kesuksesan ekspansi usahanya ke berbagai negara Asia Tenggara, penghargaan lembaga riset global ini menjadi mudah dipahami dan diterima publik.

Aice sukses meluncurkan berbagai varian rasa, termasuk favorit seperti Aice Mochi, serta varian baru yang sangat dinanti-nantikan, Aice Histeria Peach, Es krim mini cake stick rasa peach pertama di Indonesia. Ini menjadi bukti dari komitmen Aice untuk terus memperkaya pengalaman konsumen dengan banyak produk inovatif yang sulit ditandingi oleh pesaingnya.

Selain itu, Aice Group juga kuat di aspek skala dan teknologi produksinya. Saat ini, Aice dikenal karena kemampuannya membangun fasilitas produksi yang higienis, canggih, dan masif. Strategi fabrikasi tersebut memastikan bahwa setiap es krim yang mereka produksi tetap segar, berkualitas, dan aman untuk dikonsumsi. Aice memprioritaskan aspek higienis, bahan berkualitas, dan kandungan yang baik bagi kesehatan, dalam semua proses produksi mereka.

Menariknya lagi, saat ini kekuatan branding Aice Group tidak hanya terbatas pada pasar domestik. Dari tiga pabriknya yang berlokasi di Sumatera Utara, Jawa Barat, dan Jawa Timur, Aice telah berhasil mencapai pasar ekspor regional. Brand ambassador kelas dunia macam Lionel Messi dan Kylian Mbappe juga telah mengisi strategi branding globalnya. Sekarang, Aice telah mendapatkan pengakuan dalam skala internasional, menjadikan mereka brand es krim yang kuat di tingkat global.

“Aice, yang merupakan pendatang baru di industri es krim Indonesia, mampu bersaing dengan merek-merek es krim lainnya. Aice semakin dikenal ketika menjadi salah satu sponsor resmi Asian Games 2018 lalu yang berlangsung di Jakarta. Hal ini tentunya turut mendorong kesadaran konsumen dan mendukung penjualan Aice. Aice sendiri berfokus pada es krim impulsif yang merupakan kategori es krim terpenting di Indonesia. Strategi Aice dalam memanfaatkan toko serba ada serta warung-warung kecil, menjadi saluran distribusi penting dalam industri es krim di Indonesia. Hal inilah yang kemudian menjadikan Aice sebagai merek es krim nomor satu di Indonesia pada tahun 2022 ” jelas Adhitya.

Komitmen Aice Group dalam menyebarkan kebahagiaan kepada masyarakat Indonesia dan kualitas produk es krim yang diberikan oleh Aice, telah banyak diganjar berbagai penghargaan, termasuk Top Brand dan Top Brand Kids selama lima tahun berturut-turut (2018-2023), penghargaan “Superbrands 2021,” serta “Top CSR Awards 2022” melalui program CSR membagikan total 67 juta masker medis yang mendukung pencegahan penularan virus Covid-19.

“Aice Group berkomitmen untuk terus memberikan produk inovatif yang dapat membawa kebahagiaan kepada semua masyarakat Indonesia. Dengan kualitas produk yang tak tertandingi dan inovasi produk yang sulit ditandingi, mereka berusaha untuk tetap menjadi pilihan nomor satu bagi pecinta es krim di seluruh Indonesia,” pungkas Sylvana.

Aice Dukung Olahraga di Indonesia Melalui Kejurnas Wing Chun 2023  

GayaKeren.id – Berkolaborasi dengan Federasi Wing Chun Indonesia dalam Kejuaraan Nasional Wing Chun Indonesia 2023 yang sukses diselenggarakan pada 10-12 November yang bertempat di UIN Walisongo Semarang. Tahun 2023 menjadi tahun kedua bagi Aice Group turut mendukung terlaksananya Turnamen Wing Chun Indonesia sekaligus mendukung pembibitan talenta-talenta muda Indonesia pada olahraga Wing Chun.  

Olahraga Wing Chun di Indonesia berhasil menunjukkan potensi yang sangat baik, terutama setelah berhasil menjadi juara umum tiga kali berturut-turut pada Kejuaraan Dunia Wing Chun yang diselenggarakan oleh Federasi Wing Chun Dunia, Ving Tsun Athletic Association (VTAA) pada tahun 2016, 2017, serta yang terbaru pada Oktober tahun 2022 lalu di Hong Kong. Prestasi ini tentunya perlu untuk dipertahankan bahkan ditingkatkan, dan hal ini membutuhkan perhatian tidak hanya oleh para atlet dan pemerintah, namun juga berbagai pihak termasuk swasta untuk turut mendukung dan terlibat dalam pertumbuhan olahraga Wing Chun di Indonesia. 

Sylvana Zhong, selaku Senior Brand Manager Aice Group menyebutkan bahwa Aice Group sangat memahami bahwa pertumbuhan olahraga Indonesia, terutama Wing Chun membutuhkan perhatian tidak hanya dari pihak yang terlibat langsung, namun juga pihak swasta yang bisa turut serta untuk mendukung perkembangan serta pembibitan talenta muda. Aice juga memahami bahwa nilai-nilai positif yang ada pada olahraga Wing Chun sejalan dengan nilai Aice Group, terutama dalam mendukung gaya hidup sehat masyarakat Indonesia. 

“Tahun 2023 menjadi tahun kedua Aice turut terlibat dalam memberikan dukungan terhadap pelaksanaan olahraga Wing Chun di Indonesia, terutama dalam pelaksanaan Kejuaraan Nasional Wing Chun. Aice memahami bahwa Wing Chun menjadi salah satu bentuk seni bela diri yang mengedepankan teknik, konsentrasi, dan keseimbangan. Hal ini sejalan dengan filosofi Aice yang mengutamakan kualitas, inovasi, dan dedikasi di setiap produk yang dihadirkan. Aice juga memiliki komitmen untuk mendukung gaya hidup sehat bagi seluruh masyarakat Indonesia. Karena itulah, kami mendukung penuh pertumbuhan olahraga di Indonesia, termasuk olahraga seni bela diri Wing Chun” ujar Sylvana.  

Turnamen Kejuaran Nasional Wing Chun tahun 2023 sukses digelar dengan diikuti sebanyak lebih dari 330 peserta yang terdiri dari atlet dan official yang berasal dari 22 provinsi di Indonesia. Provinsi DKI Jakarta berhasil membawa gelar sebagai juara umum dan membawa pulang piala ketua umum, dengan perolehan tujuh emas, lima perak, dan lima perunggu. Acara ini juga dihadiri oleh Wali Kota Semarang, Hevearita Gunaryanti Rahayu, Sekretaris Deputi Bidang Pengembangan Pemuda, Edi Nurinda Susila, Wakil Ketua Umum Federasi Wing Chun Indonesia, King Yuwono, Kepala Bidang Keolahragaan Provinsi Jawa Tengah, serta beberapa tamu undangan lain. 

Yaqut Cholil Qoumas, selaku Ketua Umum Federasi Wing Chun Indonesia sekaligus Menteri Agama RI turut hadir dalam membuka acara Kejuaran Nasional Wing Chun 2023 di Semarang. Ia menekankan pentingnya dedikasi dan semangat yang ditunjukkan oleh para atlet, yang tidak hanya menjadi bagian dari kejuaraan ini, tetapi juga telah berhasil membawa prestasi luar biasa bagi tim nasional Wing Chun Indonesia.  

“Keberhasilan para atlet dalam mempertahankan gelar ‘Juara Umum’ di kejuaraan internasional adalah bukti nyata dari dedikasi, kerja keras, dan semangat juang yang luar biasa. Mereka tidak hanya mengangkat nama bangsa, tetapi juga menjadi inspirasi bagi generasi mendatang untuk mengejar impian mereka dalam dunia seni bela diri,” ujar Yaqut. 

Selain memberikan apresiasi kepada para atlet, Yaqut Cholil Qoumas juga memberikan apresiasi kepada Aice Group atas konsistensi mereka dalam mendukung perkembangan Wing Chun Indonesia, terutama dalam mendukung pembibitan atlet dan bakat muda. Ia juga berharap bahwa nantinya semakin banyak pihak yang terinspirasi untuk mendukung olahraga, terutama dalam mendukung pengembangan atlet dan bakat muda di Indonesia. 

“Kami sangat menghargai peran Aice Group yang telah secara konsisten menunjukkan dukungan mereka terhadap perkembangan olahraga Wing Chun di Indonesia. Dukungan mereka dalam pembibitan atlet dan talenta muda telah memberikan sumbangan besar dalam memajukan seni bela diri di Indonesia” tambahnya. 

Aice sebagai produsen es krim yang selalu berkomitmen untuk membawa keceriaan melalui berbagai produk es krim yang inovatif, menghadirkan produk terbarunya yaitu Aice Mochi Milk Tea dan Aice Moong Bean. Adapun keterlibatan Aice dalam mendukung perkembangan olahraga Wing Chun ini kembali menegaskan komitmen Aice yang turut terlibat dalam pembudayaan dan prestasi olahraga di Indonesia. Hal ini juga sejalan dengan komitmen Aice untuk memberikan manfaat positif bagi masyarakat, terutama dalam penerapan gaya hidup sehat.  

“Aice Group berkomitmen untuk terus mendukung pengembangan olahraga di Indonesia, termasuk olahraga seni bela diri Wing Chun. Kami percaya bahwa olahraga bukan hanya tentang kompetisi, tetapi juga tentang disiplin, dedikasi, dan semangat. Kami juga selalu berupaya untuk terus memberikan keceriaan dan turut menyebarkan gaya hidup sehat bagi masyarakat melalui es krim Aice yang tidak hanya lezat tapi juga menyehatkan” tutup Sylvana. 

Aice Group Raish Super Brand 4 Tahun Berturut-Turut

GayaKeren.id – Aice Group kembali mendominasi industri es krim nasional dengan memenangkan penghargaan Superbrands untuk ke-4 kalinya secara berturut-turut. Produsen es krim dengan skala produksi nasional terbesar ini menerima penghargaan prestisius tersebut dalam acara Gala Award Superbrands Indonesia’s Choice 2023 Jumat (27/10/2023) lalu, di Jakarta.

Selain ke Aice Group, lembaga arbiter Internasional terkemuka dan terpercaya di lebih dari 90 negara tersebut, juga menyerahkan penghargaan kepada 40 pemilik jenama terbaik di Indonesia lainnya. Penghargaan ini menjadi pengakuan dari pasar atas capaian terbaik Aice dalam industri es krim nasional.

Senior Brand Manager dan Juru Bicara Aice Group, Sylvana Zhong, menjelaskan bahwa penghargaan Superbrands tahun ini menjadi catatan konsisten atas capaian Aice dalam berbagai dimensi usahanya di empat tahun terakhir. Meski terbilang muda dibanding kompetitor utamanya, Aice mampu membuktikan kedudukannya sebagai es krim yang terpopuler dengan kualitas terbaik. 

“Kami sangat bangga kembali dipercaya untuk meraih penghargaan ini. Selain itu, penghargaan Superbrands tahun ini didasarkan pada survei Nielsen yang akurat. Penghargaan ini juga menjadi momen penting bagi perusahaan, distributor, dan ratusan ribu reseller Aice untuk mempertahankan loyalitas pelanggan terhadap produk es krim Aice. Penghargaan ini memotivasi kami untuk terus meningkatkan kualitas dan inovasi produk Aice di masa depan,” ungkap Sylvana.

Di balik prestasi gemilang di beberapa kriteria tersebut, Aice menunjukkan dominasi pasar dalam kategori produk es krim dengan pangsa pasarnya yang besar dan keberadaan yang kuat di industri tersebut. Meskipun relatif baru, Longevity Aice selama delapan tahun menciptakan nilai tambah yang signifikan. Tingkat Customer Loyalty yang tinggi juga mencerminkan kepuasan pelanggan yang kuat dan kepercayaan yang mereka miliki terhadap jenama ini.

Selain itu, Brand Consistency juga tercermin pada konsistensi Aice dalam menyampaikan pesan dan citra jenamanya sebagai es krim yang konsisten mengajak masyarakat untuk menerapkan gaya hidup sehat. Aice memprioritaskan aspek higienes, bahan berkualitas, kandungan protein dan berbagai vitamin yang baik bagi kesehatan, dalam semua proses produksi mereka. Brand Perceptions yang positif di mata masyarakat menciptakan citra positif korporat dan produk, dibangun Aice melalui berbagai iklan yang kreatif, kualitas produk terbaik, serta pengalaman pelanggan yang memuaskan sesuai motto dari Aice yaitu “Have an Aice Day”.

Berbagai parameter tersebut menjadi dasar penilaian yang kuat dan objektif dalam penghargaan Superbrands tahun ini, yang memastikan bahwa Aice dianggap sebagai salah satu jenama terkemuka dan paling dihormati di kategori es krim. Menurut Superbrands, kelima kriteria penilaian tersebut menjadi panduan yang dijalankan lembaga Nielsen dalam melakukan survei di enam kota metropolitan, yaitu Jabodetabek, Bandung, Surabaya, Semarang, Medan, dan Makassar.

Keberhasilan Aice memenuhi semua kriteria dengan baik, mencerminkan keberhasilan serta konsistensi perusahaan dalam mempertahankan kualitas produk dan memenangkan hati pelanggannya. Seperti diketahui oleh publik selama ini, Aice telah mendominasi berbagai penciptaan terkini atas rasa, bahan dan bentuk dalam puluhan varian produk es krim Indonesia dalam beberapa tahun terakhir ini. “Dengan pencapaian Superbrands tahun ini, kami meyakini pasar Indonesia memiliki standar ekspektasi kualitas es krim yang sejalan dengan berbagai produk Aice. Kami berkomitmen untuk terus menghadirkan produk berkualitas tinggi kepada pelanggan. Penghargaan Superbrands ini sangatlah memotivasi seluruh Aice baik di holding maupun ratusan ribu jaringan pedagang es krim Aice di seluruh Indonesia. Aice akan terus meningkatkan kualitas dan mutu produk, agar semua anak bangsa bisa menikmati es krim lezat terbaik, mudah didapatkan di harga terjangkau,” pungkas Sylvana.

Chief Executive Officer Superbrands Indonesia, Grandtyana Mayasari, menyatakan bahwa jenama-jenama yang memperoleh status Superbrands telah melewati proses seleksi ketat yang mencakup beberapa kriteria penilaian utama, yaitu Market Dominance (dominasi pasar), longevity (lamanya eksistensi jenama), Good Will (reputasi positif), Customer Loyalty (loyalitas pelanggan), serta  Overall Market Acceptance (penerimaan di pasar secara keseluruhan).

Aice Group Menangkan Penghargaan Top Halal 2023  

GayaKeren.id – Produsen es krim terpopuler Indonesia Aice Group yang juga dikenal sebagai perusahaan es krim yang inovatif, berhasil meraih penghargaan prestisius dalam kategori es krim pada Top Halal Award (THA) 2023 yang diselenggarakan oleh IHATEC Marketing Research, Rabu (18/10/2023) lalu di Jakarta. THA kali ini menjadi pengakuan masyarakat atas visi Aice yang kuat dalam mendukung penciptaan kuliner yang sesuai dengan kebutuhan umat Muslim. Aice sendiri memproduksi es krim halal terbaik tidak hanya untuk pasar Indonesia, tetapi juga ke banyak negara Asia Tenggara dimana Aice mengekspor produk es krimnya. 

Dengan lebih dari 85% penduduk Indonesia yang menganut agama Islam, dan mayoritas negara-negara di Asia Tenggara juga memiliki mayoritas penduduk Muslim, Aice memahami betapa pentingnya menjaga kehalalan produk mereka sesuai dengan keyakinan umat Muslim. 

Menteri Koordinator Bidang Perekonomian, Dr. Ir. Airlangga Hartarto, M.B.A., M.M.T., IPU yang menghadiri acara THA tahun 2023 secara daring menyampaikan apresiasi terhadap ajang penghargaan THA serta menambahkan bahwa saat ini perekonomian dan keuangan syariah di Indonesia mengalami perkembangan yang cukup pesat, dan angka ini berpotensi untuk terus mengalami peningkatan kedepannya. 

“Angka penduduk muslim di Indonesia yang semakin meningkat juga diimbangin dengan semakin meningkatnya permintaan produk, jasa, serta gaya hidup masyarakat dalam mengkonsumsi produk halal. Kita bisa melihat bahwa potensi dari perekonomian syariah di Indonesia akan terus mengalami peningkatan. Saya sangat mengapresiasi penganugerahan Top Halal Award 2023, dan berharap hal ini bisa menjadi motivasi bagi para brand serta pelaku usaha untuk terus berinovasi dan memberikan produk dengan kualitas terbaik yang memenuhi standar sehingga bisa bersaing baik di pasar dalam negeri maupun global.” ujar Airlangga. 

Aice menjadi salah satu dari 31 brand yang berhasil meraih posisi teratas dalam Top Halal Index (THI), mencerminkan komitmen mereka untuk menghadirkan produk es krim halal berkualitas terbaik. Dari pemilihan bahan hingga proses produksi, Aice telah memastikan bahwa produk mereka memenuhi standar ketat dalam hal kehalalan dan kualitas. Kemenangan ini menambah daftar prestasi Aice dalam menghadirkan keceriaan bagi masyarakat melalui es krim yang lezat, serta berkualitas tinggi. 

Penghargaan THA kali ini mendapatkan 31 brand dengan nilai tertinggi tersebut dari total 500 brand yang dinilai oleh responden secara terbuka. Brand terbaik meraih nilai tertinggi dari survei THI dengan melibatkan 1.300 responden milenial yang diwawancarai secara langsung. 

Menteri Pariwisata dan Ekonomi Kreatif, Dr. H. Sandiaga Salahuddin Uno, B.B.A., M.B.A, juga turut hadir secara langsung untuk memberikan apresiasi terhadap brand-brand yang berhasil menjadi yang teratas dalam penghargaan THA tahun 2023. 

“Kami sangat mengapresiasi pelaksanaan Top Halal Award 2023, yang mana bisa menjadi sebuah motivasi bagi para brand untuk terus mengutamakan kualitas termasuk kehalalan produk. Selain memiliki penduduk yang mayoritas muslim, Indonesia juga menjadi salah satu pangsa pasar terbesar terutama bagi produk-produk halal di berbagai industri.” ujar Sandiaga.  

Ada dua parameter utama yang digunakan untuk menentukan Top Halal, yakni Brand Index dan Halal Index. Brand Index dibangun oleh top of mind awareness halal, brand yang dibeli atau digunakan terakhir kali, dan brand yang akan dibeli pada masa mendatang. Sementara Halal Index dibangun oleh empat parameter, yaitu informasi dan komunikasi kehalalannya, persepsi kehalalan proses produksi, persepsi kehalalan bahan baku, serta persepsi kemasan atau penyajiannya. 

Head of IHATEC Marketing Research sekaligus Executive of Steering Committee THA tahun ini, Anang Ghozali S.T., menegaskan bahwa pemenang THA berasal dari berbagai brand yang memenuhi dua ketentuan kriteria. Pertama, brand memiliki indeks di atas rata-rata indeks kategori produknya, dan kedua, brand yang berdasarkan hasil survei berada pada posisi tiga besar dalam kategori produknya. 

“Sekilas tentang Top Halal Award, selain mengungkap sikap dan perilaku Milenial Indonesia terhadap produk halal, survei ini juga mengungkap sejumlah brand yang berhasil meraih Top Halal. Dengan meraih predikat ini, dapat diartikan halal telah melekat pada sejumlah brand tersebut. “Top Halal” adalah brand yang dipersepsi dan diyakini kehalalannya, baik dari segi informasi dan komunikasi kehalalannya, proses produksinya, bahan bakunya, maupun kemasan atau penyajiannya,” ujar Anang. 

IHATEC Marketing Research sendiri merupakan salah satu perusahaan yang menawarkan insight dan rekomendasi tentang pasar dan perilaku konsumen seluruh produk yang ada di pasar. THA menjadi salah satu award produk halal yang saat ini paling diantisipasi, baik oleh pemilik brand maupun masyarakat. 

Sylvana Zhong, Juru Bicara dan Senior Brand Manager Aice Group, menyatakan terima kasih dan bangga dengan penghargaan yang didapatkan Aice ini. Ia mengungkapkan komitmen Aice dalam membawakan inovasi produk halal yang lezat dan sekaligus terjangkau bagi masyarakat Indonesia. 

“Merupakan sebuah kehormatan bagi Aice untuk menerima penghargaan Top Halal Award 2023 dalam kategori es krim ini. Kami percaya bahwa makanan halal adalah hak setiap individu, dan visi kami adalah menghadirkan kelezatan es krim halal kepada masyarakat di seluruh Asia Tenggara. Penghargaan ini adalah bukti kepercayaan masyarakat terhadap kualitas produk es krim kami yang telah memenuhi standar kehalalan. Aice akan terus berkomitmen dalam menghadirkan keceriaan bagi umat Muslim di berbagai negara melalui es krim berkualitas tinggi dan tentunya halal,” jelasnya. 

Anang juga menegaskan pentingnya penghargaan ini dalam konteks perkembangan industri halal dan perekonomian di Indonesia dan negara-negara di kawasan Asia Tenggara. Menurutnya, kemenangan Aice sebagai brand es krim teratas adalah bukti bahwa persepsi Aice sebagai produk es krim yang halal sudah melekat pada diri konsumen.  

“Dengan penghargaan ini, kami berharap dapat memberikan motivasi bagi brandbrand lain, terutama Aice, untuk terus mempertahankan dan meningkatkan kualitas produk mereka demi mewujudkan visi kuliner halal yang sesuai dengan kebutuhan umat Muslim di Asia Tenggara,” kata Anang. 

Sejak berdiri, perusahaan Aice selalu memuaskan konsumen dari segi inovasi, kesehatan, dan kepatuhan terhadap standar keamanan yang ketat dalam memproduksi es krimnya. Beberapa deretan inovasi produk es krim Aice terbaru antara lain Aice Mochi Milk Tea dan Aice Moong Bean siap untuk menambah keceriaan bagi masyarakat melalui kelezatan es krim. Aice percaya bahwa setiap orang memiliki hak untuk menikmati kelezatan es krim Aice sebagai camilan sehat, terjangkau dan halal. Aice akan terus menghadirkan keceriaan bagi masyarakat Muslim di berbagai negara Asia Tenggara melalui produk berkualitas tinggi.  

Perlu dicatat bahwa THA sendiri diadakan untuk semua perusahaan yang telah memiliki sertifikat halal dari berbagai lembaga sertifikasi halal, dan penghargaan ini memberikan pengakuan khusus atas kualitas produk halal. Keunggulan THA terletak pada metode penilaian yang menggunakan survei langsung kepada konsumen, sehingga brand yang terbaik dipilih berdasarkan tanggapan spontan konsumen, bukan dari daftar brand yang sudah ditentukan sebelumnya. Penghargaan ini juga dapat digunakan dalam media promosi dan kemasan produk, memberikan pengakuan lebih lanjut atas komitmen berbagai brand terhadap produk halal yang berkualitas tinggi.

Sebar Ribuan Masker Gratis Sepanjang Pandemi, AICE Raih MURI

GayaKeren.id – Bermula dari keperdulian diawal pandemi covid 19, disaat masker manjadi kebutuhan setiap orang, namun menjadi barang langka yang membuat harga masker di pasaran melonjak tajam.

Aice bersama Gerakan Pemuda (GP) Anshor berinisiatif membuat program pembagian masker gratis dengan standar yang sudah ditentukan oleh Kementerian Kesehatan Indonesia. Bertujuan membantu pemerintah dalam mengendalikan laju pertamabahan kasus Covid 19 saat itu, tidak kurang dari 67 juta masker disebar gratis ke semua lapisan masyarakat, hingga ke daerah terpencil.

Chief Brand Officer Aice Group Jason Liu, menyatakan bahwa donasi masker medis yang dilakukan secara kolektif menjadi solusi efektif dalam menghindarkan masyarakat bawah yang paling kesulitan untuk memiliki masker medis berkualitas. Kampanye distribusi sendiri dijalankan secara gotong royong dan melibatkan banyak pihak yang bersentuhan dengan target penerima yang tepat. 

“Kami menjelajahi kota demi kota dan desa demi desa untuk menyalurkan paket bantuan kemanusiaan. Para relawan Covid-19 Aice yang terdiri dari pemilik warung UMKM, karyawan serta distributor juga turut terlibat dalam penyaluran 67 juta masker medis ini. Program ini menyasar petugas medis, petugas sampah, penggali kubur, pedagang pasar, institusi keagamaan, sekolah, kampus, hingga profesi rentan seperti ojek online,” jelasnya. 

Penghargaan MURI sendiri diberikan langsung oleh Wakil Direktur Yayasan MURI, Osmar Semesta Susilo, dalam seremoni penyerahan Rekor di Jakarta, Selasa (23/5/2023). Osmar mengatakan bahwa penghargaan Rekor MURI ini adalah apresiasi pencapaian luar biasa dari Aice Group dan koalisinya dalam memberikan kontribusi yang positif dan signifikan terhadap masyarakat. 

“Penghargaan rekor kepada Aice Group dalam “Pembagian Masker Sekali Pakai Terbanyak selama Covid-19” ini adalah pengakuan MURI terhadap upaya keras Aice Group bersama koalisi GP Ansor, KSP, relawan Aice yakni pemilik warung, distributor dan karyawan Aice serta lembaga lainnya dalam menekan korban pandemi Covid-19. Distribusi 67 juta lembar masker medis ini berdampak signifikan dalam memutus rantai penularan virus. Harapan kami, rekor MURI ini akan menginspirasi lebih banyak pihak untuk berkontribusi kepada masyarakat, bangsa dan negara,” jelas Osmar.

Penyaluran bantuan masker medis sendiri dimulai sejak April 2020 dan efektif didistribusikan hingga akhir tahun lalu. Aice memproduksi sendiri masker medis dengan nama AICE-Shield di pabrik Aice yang terletak di Mojokerto, Jawa Timur. Bantuan masker ini dijalankan juga di negara tetangga lain seperti Vietnam dan Filipina dalam membantu negara di Asia Tenggara lainnya. 

Dalam kesempatan yang sama, Ketua Pengurus Pusat GP Ansor Faisal Saimima, mengapresiasi penghargaan rekor MURI yang diterima Aice Group. Menurutnya, pengakuan ini menunjukkan kepedulian tinggi Aice Group terhadap nilai kemanusiaan saat masyarakat bawah dan tenaga kesehatan sangat membutuhkan bantuan saat puncak pandemi lalu. 

Faisal menjelaskan bahwa konsep koalisi pentahelix oleh organisasinya bersama Aice Group adalah ijtihad dan sinergi rakyat dalam menghadapi berbagai bencana yang sedang terjadi saat ini. Kolaborasi yang terdiri dari peranan Pemerintah Pusat dan Daerah yang berbasis komunitas dengan menitikberatkan kepada peran dari tokoh di masyarakat, akademisi, dan dukungan swasta yang dikombinasikan dengan komunikasi publik lewat media massa. 

Faisal juga menyampaikan terima kasih kepada berbagai gerakan pemuda lintas agama yang telah bersama dengan GP Ansor yang telah sepenuh hati terlibat aktif dalam misi kemanusiaan yang besar ini. Menurutnya, keterlibatan GP Ansor dalam misi kemanusiaan bersama Aice Group menjadi bukti nyata bahwa komitmen kerja sama dapat mengefektifkan penanganan bencana yang menimpa Indonesia.

“Sinergi sektor swasta dengan pemerintah dan organisasi kemasyarakatan yang memang memiliki akar rumput kuat dan tersebar di berbagai wilayah Indonesia, akan memudahkan penanganan bencana publik. Kami berharap Aice Group senantiasa konsisten mendukung upaya anak bangsa NKRI dalam menghadapi tantangan di masa mendatang. Semoga rekor MURI ini menjadi inspirasi bagi ijtihad dan sinergi bangsa yang lebih baik lagi,” jelas Faisal.

Hal senada turut disampaikan oleh Tenaga Ahli Utama Kantor Staf Kepresidenan (KSP) Republik Indonesia Joanes Joko, Sebagai salah satu pihak yang berkolaborasi dengan Aice Group dalam penyaluran puluhan juta bantuan medis selama pandemi lalu, KSP menyampaikan selamat atas pencapaian Rekor MURI yang dicapai Aice Group. Prestasi tersebut merupakan hasil jerih payah yang luar biasa dari Aice Group bersama koalisi pentahelix. 

“Sokongan perlengkapan masker medis dan tenaga dalam proses distribusi yang dijalankan bersama oleh Aice Group dan koalisi semua lapisan rakyat, menjadi pelajaran bahwa selama banyak elemen rakyat, ormas hingga swasta bekerja sama, terbukti sistem pertahanan terhadap pandemi dapat kita tegakkan. Jutaan masker, ribuan kader GP Ansor dan ratusan organisasi komunitas masyarakat luas yang mendistribusikannya, signifikan mengurangi penyebaran virus yang lebih luas. KSP mengapresiasi untuk segenap dedikasi yang dicurahkan Aice Group dalam mendukung upaya pemerintah dalam melawan pandemi yang lalu,” jelas Joko.

Joko menambahkan bahwa lembaganya berharap model sinergi pemerintah, swasta dalam koalisi pentahelix yang melibatkan elemen ormas, lembaga pendidikan hingga media massa seperti ini dapat terus dilanjutkan di masa depan.      

Selain bersama KSP, Aice Group juga berkolaborasi dengan Badan Nasional Penanggulangan Bencana dan Kementerian Perindustrian, dan Gabungan Pengusaha Makanan dan Minuman Indonesia. Kerja sama yang luas tersebut makin memastikan bahwa bantuan kemanusiaan tersalurkan secara efektif dan tepat sasaran.

Menariknya, puluhan juta masker medis berkualitas tinggi tersebut juga disalurkan dengan memanfaatkan berbagai jalur distribusi yang berada di tengah masyarakat bawah. Jalur pemasaran es krim Aice yang mencapai lebih dari 350 ribu warung atau Usaha Mikro Kecil dan Menengah se-Indonesia turut mensukseskan proses distribusi yang efektif. 

Ratusan ribu warung yang tersebar di seluruh pulau Indonesia tersebut juga mampu mengefisienkan waktu distribusi saat pembatasan perjalanan berlaku. Bersama dengan ribuan karyawan dan distributor Aice, kekuatan distribusi dan rantai pemasaran masif yang dimiliki Aice Group memperkuat distribusi masker medis yang disalurkan oleh koalisi. 

“Bukan hanya bantuan medis, Aice juga mendistribusikan jutaan es krim kepada tenaga kesehatan sebagai bentuk dukungan psikologis atas pengorbanan mereka. Berbagai bahan pokok dan disinfektan juga didistribusikan kepada masyarakat di berbagai wilayah Indonesia. Es krim Aice Susu Telur yang mengandung susu, telur dan madu menjadi camilan dan doping imunitas yang lezat dan sehat bagi kalangan tenaga kesehatan dan masyarakat saat pandemi,” ujar Jason.

Aice #15HariAiceBerbagiSehat Lanjutkan Kampanye Pola Hidup Sehat 

Selain program jutaan masker yang dijalankan di puluhan kota dan kabupaten, Aice juga menjalankan program reguler #15HariAiceBerbagiSehat di wilayah Indonesia lainnya. Program ini dijalankan Aice Sebagai lanjutan gerakan koalisi dari berbagai inisiatif masyarakat. Bersama dengan berbagai elemen masyarakat di berbagai bidang, Aice berusaha mengembangkan kembali potensi masyarakat di berbagai bidang paska terdampak pandemi.

Selama ini, program #15HariAiceBerbagiSehat dilaksanakan di setiap momen pertengahan bulan. Aice memberikan berbagai bentuk dukungan kepada di berbagai topik pengembangan masyarakat di berbagai wilayah Indonesia. Jika awalnya hanya mendistribusikan masker medis dan bahan pokok bagi masyarakat terdampak pandemi, kini Aice masuk lebih dalam ke berbagai bidang pemberdayaan masyarakat. 

“Pendidikan anak, keluarga, kesenian, kebudayaan, bahkan hingga pembibitan olahraga menjadi berbagai bidang yang telah dan masih terus menerus dijalankan Aice hingga kini. Kami berharap program ini dapat menginspirasi para pemangku kepentingan untuk terus berkolaborasi bersama Aice dalam melahirkan banyak manfaat bagi masyarakat luas,” tutup Wang. 

Es Krim Cake Stik Mini Pertama di Indonesia Raih Penghargaan

GayaKeren.id – AICE Group kembali menorehkan prestasi dan mencetak rekor di industrinya. Salah satu varian produk terbarunya, AICE Histeria, menyabet penghargaan “Es Krim Cake Stik Mini Rasa Vanila Dengan Ekstra Lapisan Cokelat Premium Yang Renyah Pertama Di Indonesia” dalam ajang penghargaan Pertama di Indonesia 2023.

Penghargaan ini  digagas oleh Infobrand ID dan berkolaborasi dengan konsultan Tras N Co yang konsisten mendedikasikan penelitian dan penghargaannya kepada brand dan bisnis berkualitas di Indonesia. Tahun ini merupakan kali ke-10 nya ajang Pertama di Indonesia memberikan penghargaan kepada brand yang berhasil menciptakan inovasi baru dalam kurun waktu dua tahun terakhir dan produk/jasa baru yang menjadi pionir di kategorinya.

Chief Brand Officer Aice Group, Jason Liu mengatakan bahwa penghargaan ini dinilainya sebagai apresiasi masyarakat Indonesia terhadap keberhasilan AICE Group berinovasi di setiap lini produknya.

“Aice Histeria diciptakan dengan porsi yang pas untuk dikonsumsi sekali makan, namun tidak mengurangi kelezatan rasa vanilanya yang lembut serta kenikmatan topping coklat yang renyah. Penghargaan ini sangat memotivasi kami untuk terus berinovasi dan makin menjawab minat dan kebutuhan konsumen,” ujar Jason.

AICE Histeria memiliki kandungan nutrisi yang sangat baik untuk dikonsumsi. Dalam tiap produk es krim AICE Histeria hanya terkandung 70 kalori yang berasal dari  4 gram lemak, 8 gram karbohidrat, serta 1 gram protein.

Bagi Jason sendiri, kesuksesan yang diraih AICE Histeria merupakan buah keberhasilan AICE Group. Perusahaan berupaya keras untuk menyelaraskan visi-misi usaha dengan kebutuhan, minat, serta daya beli konsumen. Bagi AICE Group, business process yang melibatkan riset dan pengembangan sudah menjadi rumus wajib usaha perusahaan ini.

Tri Raharjo, CEO Tras N Co Indonesia menjelaskan bahwa anugerah “Penghargaan Pertama di Indonesia” untuk produk AICE Histeria turut didasari oleh infrastruktur produksi modern yang dimiliki perusahaan ini.

Tri menjelaskan bahwa adopsi teknologi digital yang semakin masif dan situasi pandemi covid-19 yang berlangsung sejak tiga tahun terakhir telah membawa sejumlah perubahan dan tantangan dalam dunia bisnis dan ekonomi. Dihadapkan situasi tersebut, pelaku brand dan bisnis, dituntut untuk terus berinovasi lebih intensif agar dapat bertahan dalam dunia dan konsumen yang makin cepat berubah.

“Dengan inovasi, sebuah perusahaan atau brand jadi mampu bertahan dengan situasi dinamis yang terjadi. Produk yang dihadirkannya tetap relevan dengan kebutuhan konsumen dan situasi yang terkini. Kreativitas dalam berinovasi juga membuat brand terus mengasah kemampuan dan akan menjadi modal utama untuk memenangkan persaingan. AICE telah membuktikan kepada kita dengan berhasil mewujudkan hal tersebut di setiap produk unggulannya. Selamat untuk AICE,” pungkas Tri Raharjo.

Aice Bagikan Ratusan Ribu Es Krim Melalui Program Festive Dessert-Kepala Desa Berbagi

Gayakeren.id – Siapa yang tak kenal dengan es krim Aice, kali ini melakukan program “Festive Dessert Kepala Desa Berbagi Berkah” membagikan jutaan es krim ke masyarakat.. 

Melalui Festive Dessert Kepala Desa Berbagi ini, Aice ingin mengajak berbagai pihak, termasuk Kepala Desa serta warung-warung untuk turut serta dalam berbagi kebaikan dan keceriaan melalui es krim kepada masyarakat setempat. 

Terdapat puluhan ribu Kepala Desa yang ikut serta membagikan Aice Mochi Festive Dessert sebagai takjil berbuka puasa dan dessert Hari Raya Idul Fitri. Program yang dilaksanakan sejak awal Ramadan 1444 Hijriah ini akan melewati Idul Fitri tahun ini dengan berakhir di 31 Mei 2023.

Aktivitas sosial donasi es krim Aice Group sudah memasuki tahun kesembilan di 2023 ini. Aice Group menjalankan program Berbagi Berkah dengan membagikan es krim sejak pertama kali hadir di Indonesia di tahun 2015 bersama para pemilik warung dan toko di seluruh Indonesia. 

Jason Liu selaku Chief Brand Officer Aice Group menyebutkan, “Momen Ramadan adalah momen yang membahagiakan bagi sebagian besar muslim dan masyarakat Indonesia. Untuk menambah kebahagiaan dan keceriaan di bulan suci ini, Aice Group menjalankan program Berbagi Ramadhan. Kita mengajak puluhan ribu warung dan kepala desa menjalankan aktifitas Berbagi berkah ini. Kami berharap masyarakat sekitar warung bisa mendapatkan kebahagiaan lewat distribusi es krim gratis ini”.

Aice mengundang puluhan ribu pemilik warung dan kepala desa seluruh provinsi di wilayah area pemukiman untuk bersama membagikan kebahagian. Tahun ini akan ada lebih dari 20 juta penduduk terlibat dalam “Festive Dessert Kepala Desa Berbagi Berkah” 

Selain membagikan lebih dari jutaan es krim, Di saat kegiatan pembagian es krim juga terdapat beragam permainan seru yang bisa diikuti oleh masyarakat setempat. Aice juga menyediakan berbagai pilihan hadiah menarik yang akan diberikan ke masyarakat. Di banyak titik, program ini juga akan dimeriahkan kehadiran maskot es krim Mochi pertama di Indonesia, Aice Mochi Baby. 

Program“Festive Dessert Kepala Desa Berbagi Berkah” ini berkesinambungan terus dijalankan oleh perusahaan es krim yang memiliki tiga pabrik modern di Sumatera Utara, Jawa Barat dan Jawa Timur ini selama 9 tahun.  

Yang fenomenal di saat pandemi lalu, Aice bersama reseller, organisasi masyarakat dan departemen pemerintah juga melaksanakan distribusi masker medis dan es krim seperti Aice Jeruk es krim berkandungan tinggi Vitamin C, Aice Susu Telur yang merupakan es krim khusus Covid-19 dan Aice Choco Boost yang mengandung madu. Melalui kegiatan tersebut, Aice berhasil mendistribusikan sebanyak lebih dari 67 juta lembar masker dan puluhan juta es krim kepada kalangan tenaga kesehatan dan masyarakat selama pandemi berlangsung.

“Program Festive Dessert, Kepala Desa Berbagi Berkah menjadi bagian dari #15HariEsKrimAiceBerbagiSehat salah satu program berbagi CSR yang rutin dilakukan oleh Aice Group setiap bulannya.   Kami berharap melalui program Berbagi Ramadan ini, Aice selalu menyiarkan kebahagiaan dan keceriaan kepada seluruh masyarakat Indonesia melalui kelezatan es krim Aice,” tutup Jason.

Aice masuk 5 besar merek paling dipilih di Indonesia untuk Kategori Dairy Product

GayaKeren.id – Produk es krim Aice dinobatkan sebagai salah satu brand yang paling banyak dipilih oleh konsumen dalam kategori produk berbahan dasar susu dan turunannya. Hasil riset tahunan Brand Footprint Indonesia 2022 yang dilaksanakan oleh Kantar Indonesia memperlihatkan jangkauan Aice dari segi penetrasi dan frekuensi konsumen yang membeli produknya.  

Aice menjadi satu-satunya brand es krim di Indonesia yang menempati posisi 5 besar di kategori Dairy and Dairy Substitution, bersama dengan Frisian Flag, Indomilk, Dancow dan Bear Brand. Es krim yang menjadi official es krim Fifa World Cup Qatar 2022 ini telah dibeli lebih dari 42 persen rumah tangga di Indonesia selama tahun 2021 lalu.  

Brand Manager sekaligus Juru Bicara Aice Group Sylvana Zhong menyatakan bahwa hasil positif penjualan dan kepercayaan publik atas brand es krim Aice tak terlepas dari riset produk yang inovatif, kualitas dan ekspansi jejaring distribusinya dalam beberapa tahun terakhir.  

Menurutnya, masa pandemi dalam dua tahun terakhir makin menajamkan kualitas produk es krim sehingga disukai oleh segala segmen konsumen Indonesia. Adanya pembatasan berkumpul serta perjalanan pada 2021 menyumbang besar pertumbuhan penjualan di outlet warung.  

 “Momen di rumah aja menjadi pendorong perusahaan untuk meningkatkan upaya penjualan di seluruh wilayah Indonesia. Saat pandemi puncak terjadi di 2021 menjadi tahun yang sibuk buat Aice. Riset kami banyak menghasilkan produk pioneer yang disukai oleh masyarakat seperti Aice Susu Telur, Mochi Klepon dll. Di saat yang sama, ekspansi distribusi kami hingga mencapai 350 ribu warung,” jelas Sylvana.  

Inovasi & Perluasan Basis Pembeli  

Dalam riset Kantar Worldpanel yang dirilis oleh perusahaan konsultan brand dan analisis data yang berkantor pusat di Inggris ini, pilihan konsumen dipilih dan dihitung melalui matriks yang disebut Poin Jangkauan Konsumen / Consumer Reach Point (CRP).  

Dalam keterangan tertulisnya, Kantar menjelaskan dalam riset ini mereka mengukur kekuatan brand dalam kombinasi berapa banyak rumah tangga yang membeli sebuah brand dan seberapa sering brand tersebut dibeli oleh konsumen.  

Secara global, riset ini mencakup lebih dari 26.000 brand industri makanan dan minuman (FMCG) di 52 negara dari lima benua sehingga mampu mewakili 87% produk domestik bruto dunia. Di Indonesia sendiri, riset ini mencakup tak kurang dari 550 brand dalam lebih dari 100 kategori FMCG di seluruh wilayah perkotaan dan pedesaan yang mewakili 97% penduduk Indonesia.  

Sektor produk yang diteliti Kantar dalam Brand Footprint 2022 ini meliputi berbagai sektor FMCG, misalnya, makanan, minuman, susu, produk perawatan rumah, dan produk perawatan pribadi.  

 “Sebagian besar brand terpilih Indonesia ini berhasil mempertahankan keunggulan mereka di tahun sebelumnya. Seperti juga para brand pilihan konsumen lainnya, Aice diuntungkan oleh basis pembeli yang besar dan CRP-nya. Ini menunjukkan Aice sebagai salah satu brand populer di kalangan konsumen, dan mampu mempertahankan relevansi dengan kebutuhan konsumen” jelas Venu Madhav, Managing Director Worldpanel Division Kantar Indonesia.  

Senada dengannya, Sylvana menambahkan bahwa perlambatan ekonomi di 2021 dan pembatasan perjalanan akibat pandemi menjadi variabel penting bagi semua pelaku usaha FMCG. Dari tiga pabriknya di Jawa Barat, Jawa Timur dan Sumatera Utara, Aice melakukan riset produk yang cocok bagi penyuka es krim dan kondisi saat itu di Indonesia dan Asia Tenggara.  

Sejak awal hadir di Indonesia, fokus perusahaan dimulai dengan membangun kekuatan dari jaringan distribusi pemasaran ke seluruh pulau. Memudahkan konsumen untuk mendapatkan es krim Aice, sehingga secara tidak langsung konsumen akan menjadi loyal. Dampaknya, Aice akan selalu dekat dalam jangkauan pembeli dan cepat memenangkan pilihan konsumen.  

Riset produk yang masif dan berteknologi tinggi juga memberi multiplier pertumbuhan penjualan yang besar. Hanya dalam waktu delapan tahun, Aice sudah mengeluarkan begitu banyak produk unggulan dan pioneer di industri.  

Inovasi yang dilakukan bukan hanya melibatkan komposisi bahan berkualitas tapi juga teknik produksi modern.  Melalui inovasi produksi es krim yang canggih, kini es krim Aice banyak disukai masyarakat. “Selain inovasi produksi, Aice juga melebarkan sayap inovasi tidak hanya di Indonesia namun juga di wilayah Asia dan dunia,  sebagai es krim resmi Asian Games pada 2018 dan kini menjadi es krim resmi di FIFA World Cup Qatar 2022.  Inovasi Aice juga tidak akan berhenti sampai disini, kami akan terus menciptakan inovasi-inovasi kejutan lainnya yang akan menghadirkan keceriaan bagi masyarakat Indonesia,” tutup Sylvana.

Catatkan Rekor Muri Untuk Canangkan Hidup Sehat Aice Bersama Masyarakat di 5 Negara

GayaKeren.id – Museum Rekor Indonesia (MURI) menobatkan salah satu produsen es krim terbesar Indonesia Aice Group sebagai pemegang rekor Senam Sundul Langit secara serentak di kota dan negara terbanyak. Lebih dari 1.100 orang yang berasal dari jaringan distribusi es krim Aice serta masyarakat umum di 135 kota Indonesia dan 4 negara Asia Tenggara lainnya seperti Laos, Vietnam, Kamboja dan Filipina berpartisipasi dalam pencatatan rekor tersebut.  

MURI menyerahkan sertifikat Rekor MURI tersebut kepada pihak AICE GROUP dan Kementerian Pemuda dan Olahraga (Kemenpora) di Kantor Kemenpora, Jakarta pada Rabu (27/4) ini. Rekor yang dilakukan secara hybrid, baik berkumpul di Jakarta maupun daring dari ratusan titik di 135 kota dan lima negara tersebut dilaksanakan bersamaan dengan peluncuran Aice sebagai es krim resmi Piala Dunia FIFA Qatar 2022 pada Selasa (15/03/2022) lalu di Jakarta.  

Dalam keterangan tertulisnya, GM Brand Aice Group, Jason Liumenjelaskan bahwa Aice bersyukur segenap masyarakat menyukai aktivitas Senam Sundul Langit. Menurutnya, senam yang dilahirkan asli oleh anak bangsa lewat Kemenpora tersebut akan mendorong semangat untuk menjadi sehat fisik dan jiwa secara bersama.  

“Tahun 2022 ini memberikan banyak pertanda positif bagi masyarakat. Pertama, pandemi yang mulai mereda dan bisa kita kendalikan lewat vaksinasi dan masker. Yang kedua, adalah Piala Dunia yang jatuh di tahun ini di Qatar. Semangat rebound dari kesulitan saat pandemi lewat kerja keras dan kolektivitas tercermin dari semangat sehat lewat Senam Sundul Langit yang kita sukai bersama ini,” jelas Jason.  

Ia juga menjelaskan bahwa perusahaannya memiliki DNA visi dan misi yang dekat dengan semangat olahraga. Kolaborasi Aice dalam mendukung olahraga sudah terlihat sejak perhelatan besar masyarakat benua Asia pada Asian Games 2018 lalu. Aice memiliki strategi usaha yang berjalan paralel dan tumbuh bersama dengan kemajuan olahraga Indonesia dan dunia.  

“Semangat sportivitas yang ada dalam olahraga sejalan dengan filosofi usaha Aice yang memberikan keceriaan bagi seluruh masyarakat. Keceriaan kita dalam berolahraga akan menjadi semangat baru agar kita segera rebound dari kesulitan saat pandemi,” jelas Jason. 

Senada dengan Jason, pihak Kemenpora sebagai pembuat dan inisiator dari kampanye pembudayaan Senam Sundul Langit tersebut mengatakan bahwa pandemi memberikan banyak pelajaran bahwa olahraga sangatlah penting untuk masyarakat, terutama di masa pandemi Covid-19. Kesadaran akan perlunya imunitas tinggi melawan virus dan penyakit ditambah adanya aktivitas sosial yang terbatas membuat senam menjadi alternatif olahraga favorit. 

Deputi Bidang Pembudayaan Olahraga Kementerian Pemuda dan Olahraga (Kemenpora), Dr. Raden Isnanta, M.Pd. mengatakan bahwa Senam Sundul Langit yang diinspirasi oleh basic gerakan sepak bola memiliki kekuatan untuk disukai banyak orang. Gerakannya yang lincah dan merata di semua anggota tubuh membuatnya mudah dijalankan oleh siapa saja dan di mana saja.  

“Kami di Kemenpora mengapresiasi kolektifitas yang dibangun Aice dalam mencatatkan rekor MURI ini. Seribu lebih masyarakat di banyak kota dan negara ini menjadi gambaran bahwa senam haruslah menjadi aktifitas yang lebih meluas dan disukai semua kalangan,” jelas Raden. 

Menurutnya, pembudayaan senam ini akan sangat mendukung kebijakan kampanye “AYO OLAHRAGA” yang gencar dijalankan oleh Pemerintah. Salah satu hilir dari kebijakan tersebut adalah membuat masyarakat mencapai target Indonesia Bugar. Hal tersebut sesuai dengan arahan dari visi dalam Desain Besar Olahraga Nasional (DBON) yang dilahirkan Pemerintahan Presiden Joko Widodo. 

Sementara itu, pihak MURI yang diwakili Senior Manager MURI, Awan Rahargo menjelaskan bahwa lembaganya sudah memverifikasi proses pelaksanaan rekor senam tersebut. Dengan kehadiran 1.110 orang dalam melaksanakan Senam Sundul Langit secara serentak di 135 kota di 5 negara tersebut, MURI menerbitkan pengakuannya.  

“MURI secara resmi menyerahkan sertifikat Rekor MURI ini kepada Aice Group sebagai pemrakarsa dan Kemenpora sebagai pembuat Senam Sundul Langit. Mudah-mudahan rekor ini akan makin memotivasi masyarakat untuk terus meningkatkan kegiatan yang makin menyehatkan dirinya dan orang lain,” jelas Awan.  

Atas rekor yang diterimanya tersebut, Aice Group menjelaskan bahwa pemecahan rekor Senam Sundul Langit yang dilakukan oleh jaringan distribusinya menjadi salah satu kontribusi dari Aice terhadap masyarakat Indonesia. 

Terdapat lebih dari 350 ribu jaringan warung yang memasarkan produknya di seluruh penjuru nusantara, menjadi ambassador berbagai program sosial kemanusiaan yang selama ini dijalankan oleh Aice Group dalam beberapa tahun terakhir. 

“Ratusan ribu warung pemasar es krim Aice selama ini menjadi ujung tombak kampanye sosial dan kemanusiaan di masyarakat. Puluhan Juta masker medis sudah dibagikan oleh ratusan ribu warung Aice sejak awal pandemi. Begitu juga dalam penyuluhan atas Prokes di kehidupan sehari-hari. Hingga saat terjadi bencana alam, warung dan distributor Aice juga membangun kolektivitas penanggulangan yang nyata di masyarakat. Maka saat ini, ratusan ribu pedagang kecil kami juga akan ikut memeriahkan dan menceriakan pesta sepak bola terbesar di dunia ini,” tutup Jason.