SeaBank Bagi-Bagi Cashback Akhir Tahun

GayaKeren.id – Jelang akhir tahun PT. Bank Seabank Indonesia (SeaBank) berbagi banyak keuntungan kepada nasabah dalam kampanye terbaru #LebihUntungdiSeaBank. Nasabah dapat menikmati cashback di HokBen, Solaria, Bakmi GM, Venchi, Seasonal Taste Westin Jakarta, Kem Chicks, ada juga cashback untuk pengguna pertama fitur QRIS SeaBank, voucer nonton di XXI, hingga saldo tambahan saat melakukan pembukaan tabungan.

Rangkaian promo ini sejalan dengan diluncurkannya video campaign terbaru dari SeaBank yang menggunakan lagu legendaris ‘Naik Delman’. Video yang telah ditonton ribuan orang tersebut hadir dengan versi baru dan penampilan sosok Pak Kusir yang telah bertransformasi digital bersama SeaBank. Untuk melihat video ‘Naik Delman’ versi SeaBank dapat diakses di sini.

#LebihUntungdiSeaBank terbagi dalam beberapa tema yakni Nabung Untung, Bayar Untung, serta Jajan Untung. Periode promo dimulai dari tanggal 1 hingga akhir Desember 2023 dengan masing-masing syarat dan ketentuan yang berlaku termasuk selama kuota promosi masih tersedia. Untuk informasi lebih lanjut mengenai syarat dan ketentuan dapat diakses di https://www.seabank.co.id/promo

Bayar Untung dengan QRIS SeaBank

Bagi pengguna pertama fitur QRIS SeaBank, dapatkan kesempatan meraih cashback Rp10.000 dengan minimal senilai Rp50.000 selama kuota masih tersedia. Promo ini berlangsung hingga 31 Desember 2023. Promo ini berlaku untuk setiap tenant yang menerima pembayaran dengan QRIS SeaBank.

Nabung Untung di SeaBank

Kapan lagi nabung di bank malah mendapat bonus saldo? Cuma di SeaBank, masyarakat yang baru membuka rekening selama periode 13 November sampai 15 Desember 2023 bisa mendapatkan bonus langsung ke rekeningnya. Nasabah yang membuka tabungan dengan nominal tabungan pertama Rp500.000 bakal mendapat cashback sebesar Rp120.000, sedangkan nasabah yang membuka tabungan dengan nominal tabungan Rp100.000, bakal mendapat cashback sebesar Rp10.000 langsung ke rekeningnya. 

Untuk pertanyaan terkait berbagai promosi #LebihUntungdiSeaBank dapat disampaikan melalui telepon ke customer service di 1500130, atau melalui email di cs@seabank.co.id.

#LebihUntungdiSeaBank Bukti Komitmen Melayani Nasabah

Direktur Utama SeaBank Indonesia, Sasmaya Tuhuleley mengatakan inovasi produk dan promo yang dihadirkan SeaBank merupakan bukti membuktikan komitmen dalam melayani dan memberikan keuntungan bagi nasabah.

“Sejak awal kami terus memegang komitmen untuk melayani nasabah. Salah satunya dengan menghadirkan promo-promo yang menguntungkan dan kali ini melalui #LebihUntungdiSeaBank. Kami harap semakin banyak nasabah yang dapat menikmati serta menggunakan promonya” Ungkap Sasmaya lebih lanjut.

Memasuki tahun baru 2024, SeaBank tetap optimis mampu menghadirkan layanan baik dari segi bisnis, produk dan promosi yang menguntungkan nasabah. Sebagai bank dengan layanan digital SeaBank juga percaya mampu terus mendukung program pemerintah yakni pemerataan ekonomi inklusif di seluruh Indonesia.

“Visi kami jelas yakni Serve the Underserved, sehingga di 2024 kami optimis dengan layanan digital semakin banyak pula masyarakat yang dapat mengakses SeaBank, sehingga cita-cita Pemerintah dalam pemerataan ekonomi yang inklusif di Indonesia bisa terwujud” Jelas Sasmaya.

Nikmati HokBen Hemat Bersama blu by BCA Digital

Gayakeren.id Di tengah padatnya aktivitas, restoran cepat saji selalu jadi andalan, restoran cepat saji seringkali menghadirkan promo-promo menarik yang bisa dinikmati oleh setiap pelanggannya. blu by BCA Digital berkolaborasi dengan restoran Jepang cepat saji, HokBen, dalam menghadirkan promosi spesial yang berlaku hingga akhir tahun 2023 nanti.

Head of Growth and Acquisition BCA Digital, Albert Kurniawan menyebutkan “Kolaborasi bersama HokBen ini merupakan bagian dari upaya blu by BCA Digital untuk memberikan pelayanan terintegrasi, mudah, dan anti-ribet bagi semua kebutuhan transaksi finansial dalam keseharian para sobatblu. Kami berharap promo spesial bersama salah satu restoran cepat saji terbesar di Indonesia ini bisa membuat lebih banyak masyarakat merasakan manfaat dari blu”. ujarnya.

blu by BCA Digital dan HokBen mengajak sobatblu dan HokBen Friends untuk bisa menikmati kuliner a la Jepang di seluruh restoran HokBen di Indonesia, bersama kerabat, keluarga, ataupun para sahabat. Dengan membeli makanan apa saja di HokBen minimal Rp60 ribu, sobatblu dan HokBen Friends bisa mendapatkan promo spesial dengan cashback sebesar 30% maksimal Rp 30 ribu jika menggunakan QRIS blu sebagai pilihan metode pembayaran.

Francisca Lucky selaku General Manager HokBen menambahkan “Kami melihat blu by BCA Digital menyediakan beragam inovasi dan kemudahan untuk mendukung segala kebutuhan transaksi finansial menjadi lebih cepat. Misi HokBen dalam menyajikan pelayanan terbaik dan berkualitas secara cepat. Kolaborasi spesial HokBen dan blu by BCA Digital bisa memberikan kemudahan bagi sobatblu dan HokBen Friends untuk menikmati sajian HokBen,’ ujarnya.

Promosi spesial ini berlangsung mulai 17 Juli 2023 hingga 31 Desember 2023 mendatang. Untuk bisa mendapatkan promosi spesial ini, sobatblu dan HokBen Friends hanya perlu membeli makanan apa saja secara langsung di outlet HokBen di seluruh Indonesia minimal Rp 60 ribu, gunakan QRIS blu sebagai metode pembayaran dan pastikan kode voucher BLUHOKBEN sudah terpasang saat akan melakukan konfirmasi pembayaran di aplikasi blu.

Untuk informasi lebih lanjut mengenai promo-promo serta fitur-fitur yang dihadirkan oleh blu by BCA Digital, silakan kunjungi laman website blu by BCA Digital di https://blubybcadigital.id/ atau melalui aplikasi blu yang bisa diunduh di Google Play Store dan Apple App Store.

Cashback 100 Persen Dengan Belanja Pakai QRIS di PROKES! SeaBank

GayaKeren.id – Demi meningkatkan kualitas pelayanan kepada nasabah PT Bank Seabank Indonesia (SeaBank) menghadirkan promo cashback yang menarik dalam rangkaian PROKES! alias Promo Kenyang SeaBank. Nasabah bisa mendapatkan cashback hingga 100 persen melalui PROKES! dengan maksimal nominal cashback sebesar Rp20.000.

Cara meraih cashback di PROKES! sangat mudah, nasabah tinggal berbelanja di merchant yang terdaftar lalu membayar menggunakan QRIS di aplikasi SeaBank dengan mesin QR dari ShopeePay. Periode PROKES! berlangsung mulai tanggal 18 hingga 31 Mei 2023 di seluruh Indonesia.

Presiden Direktur SeaBank Indonesia, Sasmaya Tuhuleley berharap PROKES! bisa memenuhi kebutuhan nasabah dalam berbelanja makanan dan minuman, “Program promosi ini kami hadirkan untuk para nasabah yang suka dan sering berbelanja berbagai jenis makanan dan minuman. Adanya cashback bisa menjadi keuntungan ganda bagi nasabah, selain dapat makanan dan minumannya, ternyata bisa dapat cashback juga” ungkap Sasmaya.

Sebanyak 11 merchant telah terdaftar dalam PROKES! mulai dari merchant makanan hingga minuman seperti kopi. Merchant-merchant tersebut adalah Kopi Kenangan, Chigo, Chatime, Gindaco, Cupbop, Go! Go! Curry, Cincau Station, Flash Coffee, Roti’O, D’Crepes, dah Shihlin. Nasabah bisa mendapatkan cashback di merchant-merchant tersebut selama periode berlangsung dan persediaan masih ada.

“Belasan merchant telah terdaftar di kita, sangat bervariasi. Mulai dari makanan berat, camilan, minuman-minuman manis hingga kopi. Jumlah tersebut bisa dibilang banyak dan memang kami ingin sebanyak-banyaknya memberikan pilihan merchant kepada nasabah agar semakin besar pula nasabah mendapatkan cashback dalam promo PROKES!.” jelas Sasmaya.

Untuk informasi lebih lanjut mengenai PROKES! dan promo menarik lain yang dihadirkan oleh SeaBank, nasabah dapat mengakses seabank.co.id/promo atau melalui aplikasi SeaBank di pesan bagian promo.

Fitur QRIS untuk Makin Melayani Nasabah SeaBank

Di bulan Februari 2023 SeaBank mulai merilis fitur QRIS di dalam aplikasinya. Fitur QRIS diharapkan bisa semakin memenuhi kebutuhan nasabah baik untuk berbelanja kebutuhan sehari-hari serta membeli berbagai jenis makanan dan minuman. Sejak awal diluncurkan, fitur QRIS mendapat respons positif dari nasabah. Hal ini sejalan dengan manfaat yang bisa dinikmati nasabah melalui aplikasi QRIS, serta deretan promo belanja yang hadir dengan berbelanja menggunakan QRIS. 

SeaBank sebelumnya telah dilengkapi dengan berbagai fitur dan layanan yang sesuai dengan kebutuhan nasabah. Seperti gratis biaya transfer, bebas biaya admin saat berbelanja di Shopee, hingga bisa dipakai untuk membeli pulsa, listrik, membayar kartu kredit, hingga transfer gratis ke hampir semua e-wallet.

Sasmaya mengatakan, peluncuran inovasi produk dan layanan, serta banyaknya promo-promo menarik merupakan bentuk konsistensi SeaBank dalam terus melayani nasabah sesuai dengan kebutuhan dan keinginan yang diinginkan.

“Promo cashback ini tidak akan jadi inovasi kami yang terakhir. Ini justru bentuk konsistensi kami dalam pemenuhan kebutuhan nasabah dan masyarakat. Ke depan, akan lebih banyak fitur, produk, dan promosi baru yang akan memanjakan nasabah. Tunggu saja.” tambah Sasmaya.

Check Out Keranjang Belanjamu di Double Day 3.3 Blibli

GayaKeren.id PT Global Digital Niaga Tbk (“Blibli” atau “Perseroan”; BEI: “BELI”) mengajak konsumen Indonesia untuk belanja lebih bijak di kampanye Double Day 3.3 Checkout Keranjang Belanjamu berlangsung sampai 3 Maret 2023.

Jangan takut spending karena Blibli memberikan gratis ongkir tanpa minimum belanja dan berbagai penawaran berupa cashback hingga Rp 333 ribu, brand deals hingga diskon 90% pada 3.3, deals berupa buy 1 get 1, special price hingga Night Sale Cashback Extra 25% setiap pukul 19.00 WIB – 22.00 WIB, serta ekstra diskon hingga Rp820 ribu.jika bertransaksi dengan mitra pembayaran Double Day 3.3.

Selain itu, dalam kampanye Checkout Keranjang Belanjamu di Double Day 3.3, Bliblimengusung program Refer and Earn, dimana akan ada puluhan ribu paket sembako gratis yang akan dibagikan kepada customer Blibli yang berhasil mengajak 5 teman.

Cindy Kalensang, SVP Campaign Blibli mengatakan “Double Day merupakan momen yang dinantikan pelanggan Blibli. Data internal mencatat, setiap periode berjalan kampanye, terjadi pertumbuhan traffic yang signifikan. Hal itu dipicu produk serta penawaran yang kami berikan selalu relevan dan terlebih dulu dikurasi, sehingga para pelanggan bisa mendapatkan kebutuhannya dengan mudah.” “Double Day 3.3 berlangsung lebih awal, yaitu sejak 1 Maret. Produk-produknya telah diseleksi untuk memenuhi kebutuhan harian seperti belanja groceries, hingga keinginan mengganti gadget dan elektronik, beli produk fashion juga perlengkapan olahraga, keperluan ibu dan anak, maupun tiket dan voucher dengan lebih hemat,” tambah Cindy.