Program Ramadhan Hyundai Untuk Membantu Penyandang Disabilitas

Gayakeren.id – Dibulan suci Ramadhan ini PT Hyundai Motors Indonesia menghadirkan program Ramadan bertajuk #RodaKebaikan, hasil kolaborasi bersama Grab Indonesia dan Benih Baik. Dalam inisiatif ini, Hyundai berupaya membantu para penyandang disabilitas untuk menikmati mobilitas yang lebih baik agar dapat menjalani rutinitas sehari-hari dengan lebih nyaman.

Program #RodaKebaikan mengajak masyarakat untuk menjadi jembatan kebaikan bagi sesama melalui kegiatan test drive yang bisa diikuti di berbagai dealer Hyundai yang tersebar di seluruh wilayah di Indonesia. Dari kegiatan ini, Hyundai akan memberi dukungan berupa alat bantu gerak dalam bentuk kursi roda serta kaki dan tangan prostetik untuk memenuhi kebutuhan mobilitas para penyandang disabilitas. Periode test drive berlangsung dari 13 Maret hingga 31 April 2024.

Woojune Cha, President Director PT Hyundai Motors Indonesia, “Hyundai konsisten mengedepankan visi Progress for Humanity di seluruh inisiatif perusahaan sehingga kami aktif menghadirkan ragam produk, layanan, dan program inovatif yang memberi nilai tambah bagi kehidupan bermasyarakat, seperti ditunjukkan lewat inisiatif #RodaKebaikan,” ujarnya.

“Pada upaya kolaboratif ini, kami senang bisa bekerja sama dengan Grab Indonesia sebagai sesama penyedia solusi mobilitas terdepan dalam mengajak masyarakat membantu teman-teman disabilitas mendapatkan dukungan mobilitas yang dibutuhkan. Program ini pun menjadi bagian dari inisiatif kami memaknai Ramadan 1445 H sebagai momen untuk menebar kebaikan,” imbuh Woojune Cha. 

Selama kegiatan test drive #RodaKebaikan berlangsung, Grab Indonesia selaku superapp terkemuka akan menyediakan voucher GrabCar sebagai solusi mobilitas bagi masyarakat untuk menuju lokasi dealer Hyundai dan pulang ke rumah serta voucher GrabFood yang bisa dipakai pelanggan selepas test drive. Lalu, BenihBaik sebagai platform crowdfunding dan CSR marketplace independen tepercaya akan menyalurkan bantuan program #RodaKebaikan ke komunitas disabilitas yang membutuhkan.

Melinda Savitri, Country Marketing Head, Grab Indonesia & OVO, “Kami senang bisa terlibat dalam program #RodaKebaikan bersama Hyundai dan BenihBaik yang sejalan dengan prinsip #GrabForGood untuk dapat terus menjunjung tinggi dan menyebarkan semangat inklusivitas bagi semua orang. Kami berharap kerja sama ini juga dapat semakin menginspirasi banyak pihak untuk ikut berkontribusi dalam berbagai upaya memberikan akses lebih luas bagi teman-teman disabilitas.”

Anggit Hernowo, Co-Founder & Chief of Operational BenihBaik.com, “Bagi teman-teman disabilitas, alat bantu gerak adalah salah satu kebutuhan esensial untuk memungkinkan mereka menikmati mobilitas yang lebih nyaman dalam menjalani keseharian. Maka dari itu, kami mengapresiasi inisiatif Hyundai dan Grab Indonesia pada program #RodaKebaikan untuk menyalurkan dukungan alat bantu jalan berupa kursi roda serta kaki dan tangan prostetik yang kami yakin akan sangat bermanfaat bagi banyak komunitas disabilitas.”

Kegiatan test drive terbuka bagi siapa saja. Para peserta bisa menikmati langsung pengalaman berkendara yang aman, nyaman, dan andal dari lini kendaraan Hyundai serta berkesempatan untuk mendapatkan grand prize 1 unit Hyundai CRETA Alpha* yang baru saja diluncurkan di bulan Februari lalu. Bagi yang tertarik melakukan test drive dari program #RodaKebaikan bisa mengikuti cara berikut ini:

  1. Registrasi di hyundai.rodakebaikan.id atau melalui link banner yang terdapat di aplikasi Grab
  2. Dapatkan voucher Grab untuk dipakai ke dan dari lokasi test drive (dealer terdekat yang sudah terdaftar)**
  3. Pilih kendaraan Hyundai yang kamu inginkan untuk test drive***
  4. Setelah test drive, peserta akan otomatis mendapatkan kupon untuk mengikuti undian grand prize 1 unit mobil Hyundai dan voucher GrabFood yang bisa di-redeem di aplikasi myHyundai.
  5. Post kegiatan test drive kamu di media sosial menggunakan hashtag #RodaKebaikan

Bersama Grab Indonesia dan BenihBaik, Hyundai mengajak masyarakat untuk menggerakkan #RodaKebaikan di bulan Ramadan melalui link berikut.

Ikuti juga informasi terkait kegiatan dan produk Hyundai terkini di situs resmi HMID di www.hyundai.com/id/id, atau melalui berbagai kanal media sosial, yaitu Instagram HyundaiMotorIndonesia, Youtube Hyundai Motors Indonesia, Facebook Hyundai Motors Indonesia, TikTok @HyundaiMotorIndonesia, dan X @HyundaiMotorID.

Grab Bersama Kementerian Kominfo Pacu Literasi Digital Pengusaha UMKM Lewat Kolaborasi di Awal Tahun

GayaKeren.id –  Grab, aplikasi super terkemuka di Indonesia, dan Kementerian Komunikasi dan Informatika (Kominfo) Republik Indonesia, mengumumkan penandatanganan Nota Kesepahaman yang komprehensif untuk memacu peningkatan literasi digital di Indonesia, termasuk bagi pengusaha kecil dan menengah hingga ke wilayah Indonesia Timur, serta talenta-talenta lainnya. Grab juga mendukung pembahasan isu-isu teknologi terkini oleh Kementerian Kominfo di perhelatan internasional, yaitu Presidensi G20 Indonesia 2022, di mana literasi digital menjadi fokus pembicaraan pemerintah.

Melalui Nota Kesepahaman, Grab dan Kementerian Kominfo akan mensinergikan kekuatan untuk menerapkan program-program kunci di kementerian, yaitu SiberKreasi, BAKTIKominfo, dan Focus Group Discussion (FGD), untuk meningkatkan literasi digital, terutama pengusaha kecil dan menengah termasuk yang berada di Indonesia Timur, melalui serangkaian pelatihan kewirausahaan. Kementerian Kominfo dan Grab sebelumnya sudah bekerja sama untuk program SiberKreasi yang berhasil mendorong literasi digital lebih dari 12.000 pengusaha kecil dan menengah di tanah air.

Johnny Gerard Plate, Menteri Komunikasi dan Informatika Republik Indonesia menekankan pentingnya kerja sama strategis antara pemerintah dan perusahaan teknologi dalam mendorong literasi digital di Indonesia. “Literasi digital menjadi salah satu program utama Kementerian Komunikasi dan Informatika, dimana kami akan turut menyuarakan topik tersebut di berbagai forum besar, seperti Presidensi G20 Indonesia Tahun 2022. Kami melihat perusahaan teknologi sebagai mitra strategis dalam mengimplementasikan program-program literasi digital pemerintah, khususnya yang menyasar pengusaha kecil dan menengah, serta talenta-talenta Indonesia lainnya. Grab adalah mitra yang tepat karena memiliki ekosistem teknologi yang mumpuni serta akses ke pengusaha kecil dan menengah di seluruh Indonesia, selain komitmen untuk mendorong pertumbuhan ekonomi digital secara inklusif,” tegasnya.

 

Selain pengusaha kecil dan menengah, Grab dan Kementerian Kominfo akan memupuk talenta-talenta Indonesia lainnya melalui Digital Talent Scholarship (DTS), khususnya memberi pelatihan literasi digital melalui Digital Entrepreneurship Academy, mengingat Indonesia membutuhkan lebih banyak talenta cakap teknologi untuk menggerakan ekonomi digital.

Ridzki Kramadibrata, President of Grab Indonesia mengatakan, “Sejalan dengan Kementerian Kominfo, Grab percaya bahwa ekonomi digital inklusif dapat terwujud dengan partisipasi aktif pengusaha kecil dan menengah, serta talenta-talenta Indonesia lainnya. Dengan semangat GrabForGood, Grab membuka akses ke ekosistem teknologinya yang komprehensif agar bisa dimanfaatkan oleh Kementerian Kominfo dalam memperkuat implementasi program-program perluasan literasi dan talenta digital di Indonesia. Kami berharap kolaborasi ini dapat memberikan dorongan semangat untuk mengawali 2022”.

Grab akan membuka akses ke serangkaian fitur, layanan, dan inisiatif yang tercakup di ekosistem teknologi miliknya untuk mendorong program-program literasi digital Kementerian Kominfo. Grab juga memadupadankan GrabAcademy, yaitu platform Grab untuk digital upskilling, dan Kota Masa Depan, yaitu inisiatif digitalisasi pengusaha kecil dan menengah di kota tier 2 dan 3 termasuk di Indonesia Timur, untuk mendukung program-program pelatihan kewirausahaan dan talenta digital milik Kementerian Kominfo. Perhatian juga akan diberikan untuk pelatihan kewirausahaan bagi pengusaha kecil dan menengah berbasis kuliner guna memfasilitasi mereka untuk go digital lewat GrabFood.

Lebih lanjut, Grab sebagai pelaku industri siap berbagi masukan dan pengalamannya ke Kementerian Kominfo sebagai bahan pertimbangan ketika membahas isu-isu krusial terkait ekonomi digital yang Kementerian Kominfo akan suarakan di forum nasional dan internasional, yaitu Forum Ekonomi Digital dan nantinya, di perhelatan Presidensi G20 Indonesia 2022.

Grab Dukung Kementerian Pariwisata dan Ekonomi Kreatif RI untuk Sambut Para Wisatawan Kembali ke Bali dengan Pengalaman Wisata yang Nyaman dan Aman

GayaKeren.idGrab Indonesia kembali menjadi mitra strategis dari Kementerian Pariwisata dan Ekonomi Kreatif Republik Indonesia (Kemenparekraf RI) untuk mendukung kampanye #ItstimeforBali dalam rangka pembukaan akses Bali sebagai destinasi wisata secara luas, khususnya untuk wisatawan asing. Grab menyediakan beragam promosi layanan termasuk transportasi, pesan antar makanan, paket liburan, dan juga layanan e-health untuk memberikan pengalaman wisata yang nyaman dengan protokol kesehatan ketat dari GrabProtect serta mitra pengemudi yang telah divaksinasi.

Tirza R. Munusamy, Director of Central Public Affairs, Grab Indonesia menyampaikan, “Grab senang dapat menjadi mitra Kementerian Pariwisata dan Ekonomi Kreatif untuk memberikan dukungan pemulihan kondisi bisnis bagi para pelaku bisnis pariwisata di Bali. Keamanan dan kesehatan konsumen dan para mitra merupakan prioritas kami yang diwujudkan melalui protokol kesehatan GrabProtect dan percepatan vaksinasi mitra pengemudi. Kami harap kontribusi dari Grab dapat memberikan dampak positif untuk mendukung pemulihan sektor pariwisata di Bali.”

Melalui program GrabAcademy, Kementerian Pariwisata dan Ekonomi Kreatif dan Grab juga menghadirkan pelatihan bagi para mitra pengemudi agar dapat memberikan pelayanan yang terbaik kepada wisatawan. Dengan pelatihan ini, mitra pengemudi diharapkan memiliki pemahaman yang lebih baik tentang kebutuhan dan harapan dalam memberikan pelayanan kepada wisatawan  di Bali.

“Kolaborasi strategis ini ditujukan untuk memperkuat pondasi industri pariwisata Pulau Dewata di tengah pandemi. Sinergi dan inisiatif yang mencakup berbagai aspek layanan pariwisata ini,  diharapkan mampu menggenjot pertumbuhan bisnis UMKM industri pariwisata dan kreatif Bali.  Semoga dengan adanya kolaborasi pemerintah dan pihak swasta seperti Grab dapat mempercepat pemulihan dan pengembangan destinasi pariwisata yang berkelanjutan,” jelas Nia Niscaya, Deputi Bidang Pemasaran Kementerian Pariwisata dan Ekonomi Kreatif RI.

Pemerintah Provinsi Bali juga menyambut baik upaya kolaboratif dari Grab dan Kementerian Pariwisata dan Ekonomi Kreatif, “Dibukanya kembali Bali sebagai destinasi pariwisata utama Indonesia akan mendorong pemulihan perekonomian lokal. Dukungan dari Grab dan Kementerian Pariwisata dan Ekonomi Kreatif dalam menghadirkan pelatihan bagi mitra pengemudi Grab menjadi langkah yang penting untuk meningkatkan kapasitas sumber daya manusia di industri ini,” tegas I Putu Astawa, Kepala Dinas Pariwisata Provinsi Bali.

Untuk menyambut musim liburan dan memberikan pengalaman liburan di Bali yang menyenangkan, Grab juga telah menyiapkan serangkaian promosi untuk pengalaman liburan yang tetap hemat dan ramah di kantong dalam kampanye SERBU: Seru-Seruan Liburan:

  • Grab Serbu Paket Liburan: Promosi-promosi dalam layanan transportasi bandara, Voucher GrabFood, GrabRental dan GrabJastip dapat dinikmati oleh para wisatawan Bali untuk semakin mempermudah pengalaman liburan mereka dengan potongan harga hingga 20%.

  • Penawaran Spesial dari Mitra Destinasi Wisata: diskon hingga 30% atau hidangan gratis di berbagai objek wisata menarik di Bali dengan menunjukkan bukti perjalanan dengan Grab, termasuk Bali Zoo Park, Bali Bird Park, Waterbom Bali, dan Finns Beach Club Bali.

17 Pahlawan Warga Pilihan Netizen Penerima Apresiasi Dari Grab

GayaKeren.id Grab Indonesia bersama Narasi mengumumkan tujuh belas Pahlawan Warga terpilih dari 330 kandidat yang dinominasikan oleh masyarakat (netizen) melalui foto dan cerita di akun media sosial Narasi dan Grab dari 17 Agustus hingga 12 September 2021. Pengumuman disiarkan virtual secara langsung pada media sosial Grab dan Narasi dalam acara bertajuk Malam Apresiasi Pahlawan Warga.

Tujuh belas Pahlawan Warga terpilih merupakan sosok-sosok warga biasa dari berbagai wilayah di Indonesia dan latar belakang yang berbeda-beda, mulai dari pelajar, mahasiswa, pemuda, relawan, kaum ibu, lansia hingga penyandang disabilitas yang dengan keterbatasannya melakukan kebaikan serta aksi nyata tanpa pamrih, atas dasar kemanusiaan meringankan beban sesama selama pandemi COVID-19. Berbagai aksi kebaikan yang dilakukan di antaranya; membuat dapur umum dan membagikan makanan gratis kepada pasien COVID-19 dan warga yang terdampak pandemi, memberikan bantuan medis, menggiatkan serta mengedukasi warga mengenai protokol kesehatan, hingga menolong pemakaman jenazah COVID-19.

Sebagai ungkapan terima kasih kepada tujuh belas Pahlawan Warga Terpilih, Grab Indonesia memberikan apresiasi berupa uang tunai senilai total Rp 170.000.000. Kepada tujuh belas netizen yang telah menominasikan Pahlawan Warga terpilih, Grab juga memberikan apresiasi uang tunai senilai total Rp 17.000.000.

Neneng Goenadi, Country Managing Director Grab Indonesia, mengatakan “Selama pandemi kita telah menyaksikan dan merasakan bersama, semangat menebar kebaikan serta aksi nyata para Pahlawan Warga membawa dampak yang luar biasa, bahkan tak jarang melebihi kapasitasnya. Kontribusi tulus mereka untuk sesama menginspirasi kita untuk selalu saling menolong, karena yang terbaik yang kita miliki adalah satu sama lain.”.

Pemilihan tujuh belas Pahlawan Warga melibatkan sejumlah tokoh sebagai tim penilai; Neneng Goenadi (Country Managing Director Grab Indonesia), Najwa Shihab (Jurnalis), Alissa Wahid (Aktivis Sosial), Andy F. Noya (Jurnalis dan Pendiri benihbaik.com) dan Ndorokakung (Pegiat Media Sosial). Sebelum melakukan penilaian, panitia penyelenggara telah melakukan proses kurasi, seleksi dan verifikasi terhadap seluruh pengirim photo story serta Pahlawan Warga yang dinominasikan melalui media sosial Instagram. Penilaian dilakukan dengan meninjau berbagai aspek dari sisi penyampaian foto dan cerita serta validasi akan aksi nyata yang dilakukan para Pahlawan Warga sesuai kategori yang ditetapkan, yakni pembimbing, penggerak dan di balik layar.

Gerakan apresiasi Pahlawan Warga diselenggarakan atas inisiatif Grab dengan berkolaborasi bersama Narasi.

 

Dukung Program Kampus Merdeka, Grab Indonesia LuncurkanGrab Campus Apprenticeship

GayaKeren.idGrab menghadirkan program Grab Campus Apprenticeship untuk mendukung program Kampus Merdeka yang digagas oleh Kementerian Pendidikan,Kebudayaan,Riset,danTeknologi,RepublikIndonesia. Melalui program ini, Grab menyediakan program magang selama 6 bulan bagi talenta muda Indonesia yang akan dibimbing menjadi talenta teknologiberkualitas.

Grab Campus Apprenticeship memberikan kesempatan kepada mahasiswa Perguruan Tinggi Negeri dan Swasta untuk dapat mengasah dan memiliki pengalaman profesional bersama Grab Indonesia. Dimulai dari Agustus 2021 hingga Februari 2022, Grab menawarkan lima (5) divisi seperti Engineering, Products and Data Analytics, Commercial Project Operation and Strategy, Creative Marketing, Branding and Campaign, Business Development and Partnership, serta Transport and Logistics.

Neneng Goenadi, Country Managing Director of Grab Indonesia mengatakan, Indonesia membutuhkan 9 juta talenta teknologi pada 2035 guna mendukung target nasional menjadi kekuatan ekonomi digital dunia. Lebih dari program magang reguler, Grab Campus Apprenticeship memberikan kesempatan kepada peserta untuk terlibat langsung dalam operasional perusahaan teknologi skala multinasional yang diharapkan tidak saja mengasah kemampuan teknis tapi juga menambah wawasan yang lebihluas lagi.”

Dalam program ini peserta terpilih akan mendapatkan pengalaman kerja secara mendalam, mulai dari sesi mentorship bersama para pemimpin bisnis Grab hingga berbagai pelatihan melalui GrabLearn, sistem manajemen pembelajaran untuk karyawan Grab. Selain pengembangan hardskill dan softskill, peserta juga akan mampu membangun koneksi profesionalnya. Untuk mengetahui informasi lebih lanjut terkait program Grab Campus Apprenticeship bisa membuka link berikut ini (https://bit.ly/3j92EU4).

Grab Indonesia Beri Hadiah Untuk Peraih Medali Perak Indonesia di Paralimpiade Tokyo 2020, Ni Nengah Widiasih

GayaKeren.idDi tengah pandemi COVID19 yang melanda, Indonesia kembali bersorak, bersyukur dan dibuat bangga oleh perolehan medali perak di kancah dunia Paralimpiade Tokyo 2020. Sebagai ungkapan terima kasih Grab Indonesia atas medali perak pertama yang diraih oleh Ni Nengah Widiasih, dengan segala kerendahan hati Grab Indonesia akan memberikan Rp100.000.000 untuk beliau serta belanja gratis di GrabFood selama setahun senilai Rp42.000.000. Kepada Bapak Coni Ruswanta sebagai pelatih Ni Nengah Widiasih, Grab Indonesia juga akan memberikan apresiasi berupa belanja gratis di GrabFood selama setahun senilai Rp42.000.000.

Neneng Goenadi, Country Managing Director of Grab Indonesia, mengatakan Selamat dan terima kasih sebesarbesarnya kepada Ni Nengah Widiasih atas medali perak yang berhasil diraih. Sebuah capaian bersejarah setelah 33 tahun yang lalu atlet Indonesia memenangkan medali perak di ajang Paralimpiade. Perjuangan seluruh atlet kita sangat berat dan untuk itu hormat kami atas prestasi yang telah dan akan diraih di Paralimpiade Tokyo 2020. Gema semangat mereka telah menyalakan pelita asa, menginspirasi dan memotivasi kita semua untuk bersatu mengharumkan nama Indonesia.