Mercure Jakarta Batavia Antusias Jadi Hotel Pilihan Penggemar Konser di Jakarta

GayaKeren.id – Sebagai destinasi utama bagi para pencinta musik, Mercure Jakarta Batavia menjadi pilihan ideal untuk menginap selama menghadiri konser-konser besar di Jakarta. Dengan lokasi strategis yang dekat dengan Jakarta International Stadium (JIS), Ancol, dan JIExpo Kemayoran, hotel ini menawarkan kenyamanan maksimal bagi para tamu yang ingin menikmati pertunjukan musik tanpa khawatir soal aksesibilitas.

Bulan Februari ini, Jakarta dipenuhi oleh rangkaian konser dari artis papan atas dunia, termasuk SEVENTEEN, Green Day, The Corrs, dan NIKI. Untuk memberikan pengalaman menginap terbaik, Mercure Jakarta Batavia menawarkan harga spesial yang dapat diakses melalui website all.accor.com atau aplikasi ALL – Accor Live Limitless.

Dengan melakukan pemesanan langsung melalui platform tersebut, tamu dapat menikmati harga eksklusif, penawaran spesial, serta poin reward yang bisa meningkatkan status keanggotaan ALL dari Classic hingga Diamond.

Khusus bagi anggota Accor Plus, tersedia akses eksklusif ke Red Hot Rooms, di mana harga kamar per malam dimulai dari IDR 550.000++. Ini menjadi kesempatan sempurna bagi para penggemar konser untuk menikmati akomodasi nyaman dengan harga terbaik.

Nikmati momen tak terlupakan bersama Mercure Jakarta Batavia dan jadikan pengalaman menonton konser Anda semakin istimewa. Untuk informasi lebih lanjut dan pemesanan, kunjungi all.accor.com atau unduh aplikasi ALL – Accor Live Limitless di smartphone Anda.

.

Mercure Jakarta Batavia Resmi Buka “Hao Chi Xiang” Chinese Restaurant. Sajikan Menu Chinese Halal

GayaKeren.id – Mercure Jakarta Batavia telah melakukan pembukaan resmi restoran dengan menu chinese food halal pada Jumat (17/01/2025) bernama “Hao Chi Xiang”. Para tamu undangan mendapat kesempatan untuk mencicipi cita rasa autentik menu-menu chinese food dengan konsep dekorasi ruangan bertemakan gaya Shanghai. Peresmian ini juga dihadiri oleh tamu undangan, media, dan komunitas kuliner.

Mengusung arti “aroma yang lezat” atau “Wangi dan Enak Dimakan”, Hao Chi Xiang hadir dengan konsep yang memadukan tradisi kuliner Tiongkok yang kaya dengan keunikan budaya Jakarta Kota Tua. Restoran ini menawarkan berbagai menu istimewa, seperti bubur tradisional, mie Hongkong, ayam dan bebek panggang, serta aneka dimsum halal, yang semuanya disiapkan dengan bahan-bahan segar dan berkualitas tinggi.

General Manager Mercure Jakarta Batavia, Paulus Karim, dalam sambutannya mengatakan, “Kami menghadirkan Hao Chi Xiang sebagai destinasi kuliner yang tidak hanya memanjakan lidah tetapi juga menyuguhkan pengalaman bersantap yang otentik. Lokasi Mercure Jakarta Batavia yang mempunyai ciri khas heritage menjadikan restoran ini sebagai pelengkap sempurna untuk merayakan cita rasa dan budaya yang beragam khususnya Budaya Tiongkok yang bertepatan dengan Imlek di tahun 2025.”

“Hao Chi Xiang juga dilengkapi dengan suasana yang nyaman dan modern dengan sentuhan dekorasi lampion merah, cocok menjadi tempat untuk makan bersama keluarga, pertemuan bisnis, atau sekadar menikmati waktu santai,” ujar Jane Clements, Marcomm Manager Mercure Jakarta Batavia, seraya menambahkan.

Lokasinya yang strategis di dalam area hotel Mercure Jakarta Batavia menjadikan restoran ini pilihan ideal bagi wisatawan maupun warga lokal yang ingin menikmati sajian khas Tiongkok dalam balutan kemewahan modern.

Promo Spesial Pembukaan
Dalam rangka promosi imlek, Hao Chi Xiang memberikan fasilitas gratis karaoke dengan minimal pemesanan 15 orang, dan gratis petik pohon Angpao dengan minimal pembelian menu makanan IDR 150.000 yang berlaku dari tanggal 25 Januari – 31 Januari 2025.

Selain itu, tersedia pula paket makan bersama dengan harga menarik untuk para tamu group. Menjelang perayaan malam Imlek, Mercure Jakarta Batavia menghadirkan paket spesial buffet seharga IDR 388.000 NET/orang dengan promo BUY 4 GET 5.

.

Rayakan Kemeriahan Natal dan Malam Tahun Baru 2025 Tak Terlupakan di Mercure Jakarta Batavia

GayaKeren.id – Sambut momen akhir tahun dengan penuh kemeriahan dan jadikan malam pergantian tahun menuju 2025 sebagai momen tak terlupakan di Mercure Jakarta Batavia! Hotel ini menghadirkan pengalaman Natal yang menyenangkan dan juga perayaan Tahun Baru yang spektakuler, sempurna untuk menciptakan kenangan yang menyenangkan menjadi malam tak terlupakan bersama keluarga, pasangan tercinta, maupun teman-teman dan kolega.

Mercure Jakarta Batavia mengambil tema “Once Upon A Christmas in Batavia” dimana para tamu diajak untuk merasakan pengalaman di momen perayaan natal dengan paket staycation istimewa yang dirancang untuk membawa kebahagiaan bagi seluruh keluarga dengan harga spesial: IDR 1.380.000 NETT
• Termasuk dalam Paket:
  o  Menginap 1 malam di Privilege Room
  o  Sarapan untuk 2 orang, dan harga spesial untuk anak-anak
  o  Christmas Journey Experience yang tentunya seru untuk diikuti anak-anak
  o  Souvenir natal eksklusif

Diwarnai dengan aktivitas natal yang berkesan seperti melukis hiasan keramik, menghias cupcake Santa, menulis surat untuk Santa dan menggantungnya di pohon Natal, menemukan hadiah spesial edisi Natal, hingga berfoto di Jembatan Kota Intan ataupun jalan-jalan ke Kota Tua.

Tak hanya perayaan Natal saja, kemeriahan di Mercure Jakarta Batavia akan dilanjutkan dengan perayaan tahun baru menyambut tahun 2025. Perayaan menyambut tahun baru ini, Mercure Jakarta Batavia mengambil tema “A Night to Remember”.

Paulus D. Karim selaku General Manager Mercure Jakarta Batavia mengatakan “Pada tanggal 31 Desember nanti bukan hanya sekadar perayaan akhir tahun. Kami ingin menjadikan malam tersebut sebagai A Night to Remember – yaitu malam penuh kehangatan, kebahagiaan, kemeriahan dan kebersamaan.”

“Yang pasti Mercure Jakarta Batavia akan manjadikan malam tahun baru anda sebuah malam yang akan dikenang, tidak hanya sebagai penutup dari perjalanan kita di tahun 2024, tetapi juga sebagai awal yang penuh harapan dan semangat untuk menyongsong tahun 2025. Ucapkan selamat tinggal pada 2024 dan sambut 2025 dengan gemilang dalam pesta perayaan tahun baru yang tak Terlupakan di Mercure Jakarta Batavia,” ujar Jane Clements, Manager Marcomm Mercure Jakarta Batavia menambahkan.

Nikmati Keuntungan Khusus anggota Accor Live Limitless yaitu Diskon 5% untuk anggota ALL & diskon tambahan 10% untuk anggota Accor Plus

🌟  Paket Staycation Tahun Baru dengan harga: IDR 2.470.000 NETT
Fasilitas yang Termasuk:
  o  Menginap 1 malam di Classic Superior, Gratis Upgrade ke Privilege Room selama kamar masih tersedia
o  Sarapan untuk 2 orang
o  Makan Malam all you can eat & Perayaan Tahun Baru untuk 2 orang (buffet, stall, & live cooking)
o  Perayaan Malam Tahun Baru, yaitu magician show, juggling, DJ party, live music, games, face painting, video 360 & photobooth 360, flashmob dance, dan pesta countdown yang meriah
o  Kesempatan memenangkan GrandPrize yaitu Sepeda Listrik, Smart TV LED 55″, dan Samsung Galaxy Tab A9. Doorprize berupa Samsung android phone, Samsung galaxy buds, Samsung smartwatch, 12 voucher menginap di hotel Accor Groups serta banyak voucher menarik lainnya.

🌟  Paket Dinner Only Tahun Baru 31 Desember 2024, harga IDR 300.000 NETT/orang (harga berlaku hingga 30 Desember 2024) dengan rangkaian acara:
o  Buffet lezat, stall kuliner, & live cooking
o  Hiburan spektakuler: yaitu magician show, juggling, DJ party, live music, games, face painting, video 360 & photobooth 360, flashmob dance, dan pesta countdown yang meriah
o  GrandPrize yaitu Sepeda Listrik, Smart TV LED 55″, dan Samsung Galaxy Tab A9. Doorprize berupa Samsung android phone, Samsung galaxy buds, Samsung smartwatch, 12 voucher menginap di hotel Accor Groups serta banyak voucher menarik lainnya.

Periode Pemesanan: sampai dengan 23 Desember 2024
Periode Menginap: 25 – 29 Desember 2024

Reservasi Sekarang dan Wujudkan Momen Istimewa Anda! Untuk informasi lebih lanjut atau reservasi, hubungi WhatsApp di 0877 8 1232728 atau kunjungi all.accor.com

.

Sambut Tahun Baru 2025, Jadikan Malam Tak Terlupakan di Mercure Jakarta Batavia

GayaKeren.id – Mercure Jakarta Batavia mengajak para tamu untuk mengisi perayaan malam tahun baru “A Night to Remember” pada 31 Desember 2024 dengan konsep acara yang meriah dan menyenangkan dengan harga yang terjangkau menawarkan pengalaman tak terlupakan untuk merayakan malam pergantian tahun bersama keluarga, pasangan tercinta ataupun kerabat serta teman teman anda.

Lebih hemat, paket menginap dan juga malam perayaan tahun baru untuk dua orang:
Hanya dengan IDR 2.370.000 NETT, tamu akan mendapatkan:
• Menginap 1 malam di Classic Room, kamar seluas 27meter yang modern dan nyaman
• Sarapan all you can eat untuk 2 orang
• Makan malam Tahun Baru untuk 2 orang di Nusantara Ballroom, dengan konsep prasmanan, live cooking, serta banyaknya pondokan yang menggugah selera.

Anda yang memesan paket ini pada periode early bird (01 Oktober – 15 November 2024) akan mendapatkan keuntungan menarik yaitu upgrade gratis ke kamar Privilege atau Family Room (kuota terbatas untuk pemesanan early bird).

Hanya Ingin Makan Malam? Nikmati New Year’s Eve Dinner Only
Bagi para tamu yang hanya ingin menikmati makan malam dan perayaan di malam tahun baru, tersedia Early Bird Dinner seharga IDR 250.000 NETT/pax dari harga normal IDR 300.000 NETT/pax. Dalam perayaan dan makan malam edisi tahun baru ini, tamu dapat menikmati hidangan prasmanan, berbagai pondokan gerai kuliner, dan live cooking, sambil menonton pertunjukan hiburan sulap  juggling, dan aktivitas face painting untuk anak-anak maupun dewasa, serta hitung mundur menuju Tahun Baru 2025. Hiburan Spektakuler, Grand Prize & Doorprize

Selain sajian kuliner, acara akan dimeriahkan oleh Live Music, DJ Party, dance flashmob, pertunjukan sulap & juggling. Tidak hanya itu, tamu juga bisa berpartisipasi dalam berbagai permainan seru dan fashion show dengan kostum Masquerade pesta topeng terbaik.

Puncaknya, tamu berkesempatan untuk memenangkan grand prize & doorprize fantastis, seperti Electric Bicycle, Smart TV LED 32″, dan Samsung Galaxy Tab A9, Samsung Galaxy Buds, earpods, speaker bluetooth, powerbank, voucher menginap, voucher restaurant dan lainnya.

Tawaran spesial juga berlaku bagi anggota Accor Plus dan ALL Members, yaitu diskon sebesar 5% untuk ALL Member dan tambahan diskon 10% untuk member Accor Plus untuk paket bundling A Night to Remember maupun Dinner Only.

Pemesanan dapat dilakukan melalui:
• Website: all.accor.com
• Aplikasi ALL Accor
• WhatsApp Mercure Jakarta Batavia: 0821 2387 1598

Mari rayakan pergantian tahun menuju 2025 dengan malam yang tak terlupakan bersama Mercure Jakarta Batavia.

.

Mercure Jakarta Batavia Gelar Batik KarnavALL 2024: Rayakan Warisan Budaya Melalui “Batik Story: Heritage In Your Own Style”

GayaKeren.id – Memperingati Hari Batik Nasional, Mercure Jakarta Batavia menggelar acara tahunan di bulan Oktober, yaitu Batik KarnavALL 2024 dengan tema “Batik Story: Heritage In Your Own Style”. Acara yang berlangsung pada Kamis (3/10/2024) ini mengundang para pecinta Batik dari Komunitas Ibu Berwisata untuk lebih mendalami warisan budaya Indonesia melalui berbagai aktivitas interaktif dan edukatif.

Sebagai hotel yang berkomitmen mendukung pelestarian budaya Indonesia, Mercure Jakarta Batavia mengemas Batik KarnavALL dengan cara yang unik dan modern, menggabungkan unsur edukasi dan hiburan bagi tamu-tamu hotel serta komunitas pecinta Batik.

Acara yang dibuka oleh General Manager Mercure Jakarta Batavia, Paulus D. Karim, diawali dengan Talkshow yang menampilkan Abang None Jakarta Barat 2023 yaitu Syaiful Islam Nabawi & Dinda Dogoboyou serta Dewi Astuti sebagai pemilik usaha Ghawaean Dhewe. Dalam sesi ini, para narasumber berbagi cerita tentang Batik dan bagaimana Batik telah menjadi simbol kekayaan budaya Indonesia di mata dunia juga menjadi bagian dari gaya hidup.

Para peserta tidak hanya mendapatkan wawasan mengenai tren Batik yang tetap mempertahankan nilai-nilai tradisional di era modern, tapi juga diajak untuk berperan serta aktif sebagai pemangku kepentingan / stakeholders dalam mengkampanyekan dan melestarikan batik ini sebagai bagian kekayaan budaya dan kearifan lokal.

Paulus D. Karim, General Manager Mercure Jakarta Batavia, dalam opening ceremony menyampaikan “Batik KarnavALL bukan hanya sekadar event, tetapi juga wujud komitmen Mercure Jakarta Batavia dalam mendukung pelestarian warisan budaya Indonesia.“ Kami ingin mengajak semua orang untuk mengenal lebih dekat Batik sebagai warisan dunia yang diakui UNESCO menjadi bagian dari gaya hidup. Melalui acara ini, kami berharap dapat meningkatkan kebanggaan masyarakat terhadap Batik dan mendorong kreativitas dalam mengeksplorasi gaya pribadi dengan Batik,” ungkapnya.

Setelah sesi talkshow, dilanjutkan dengan Fashion Show yang menampilkan beragam busana Batik modern, memperlihatkan kepada para peserta bahwa batik dapat diaplikasikan dalam gaya berpakaian sehari-hari, baik formal maupun kasual. Busana batik yang ditampilkan memadukan inovasi warna warni dan keunikan setiap motif batik.

Salah satu highlight dari acara ini adalah Workshop Batik, di mana peserta dapat langsung berkreasi dengan mewarnai pola batik, membuat aksesoris rambut dari kain batik, hingga mencoba henna batik temporer. Kegiatan ini memberikan pengalaman langsung kepada peserta untuk lebih memahami indahnya batik dan merasakan nilai seni di balik setiap motifnya dengan kreativitas masing-masing.

Selain itu, Batik Afternoon Tea menjadi penutup yang manis bagi seluruh peserta. Mereka juga berkesempatan mendapatkan souvenir dompet batik eksklusif serta mengikuti kuis giveaway berhadiah voucher menginap satu malam di Mercure Jakarta Batavia dan voucher makan di Restaurant Malaka senilai IDR 250,000.

Jane Clements, Marketing Communication Manager Mercure Jakarta Batavia, menyampaikan, “Penyelenggaraan acara Batik Story: Heritage In Your Own Style bukan sekadar perayaan biasa, tetapi juga ajakan bagi generasi muda untuk lebih mengenal dan mencintai Batik sebagai bagian dari identitas nasional. Melalui rangkaian acara seperti talkshow, fashion show, dan workshop kegiatan batik, peserta diajak untuk mengekspresikan kreativitas mereka dengan Batik.”

Acara Batik KarnavALL 2024 ini juga merupakan bagian dari rangkaian program Accor Live Limitless (ALL) yang terus berupaya memberikan pengalaman berkesan kepada para anggota dan tamu hotel dengan tetap menonjolkan kearifan lokal.

“Mercure Jakarta Batavia juga menghadirkan paket menginap spesial bertema “Batik Stay” hanya dengan Rp 1.315.000 net/malam tamu dapat menikmati pengalaman unik workshop batik yang memadukan kenyamanan menginap dengan keindahan seni Batik serta souvenir berkesan untuk para tamu yaitu dompet bermotif Batik,” tutup Jane berpromosi.

Paket “Batik Stay” tersedia sepanjang bulan Oktober 2024 dengan penawaran menarik bagi anggota Accor Live Limitless (ALL). Untuk informasi lebih lanjut mengenai kegiatan Batik KarnavALL atau untuk reservasi di Mercure Jakarta Batavia, kunjungi website all.accor.com atau hubungi melalui Instagram @mercurejakartabatavia.

.

Anniversary 5th, Mercure Jakarta Batavia Rayakan Dalam Kemeriahan, Kebersamaan, dan Kepedulian

GayaKeren.id Mercure Jakarta Batavia, Accor Group hotel bergaya klasik dengan bentuk bangunan yang unik namun memiliki interior modern serta elegan, dengan bangga mengumumkan perayaan ulang tahun ke-5, pada senin (29/7/2024), yang menandai pencapaian penting dalam memberikan layanan perhotelan yang luar biasa di Jakarta.

Acara ini dirayakan penuh kemeriahan dengan serangkaian kegiatan sekaligus apresiasi istimewa yang mencerminkan kepedulian, rasa syukur dan komitmen mereka terhadap masyarakat dan komunitas yang telah mendukung dan menjadi bagian dari hotel ini.

Perayaan kemeriahan terlihat istimewa begitu memasuki ruangan Restaurant Malaka sebagai venue penyelenggaraan acara dengan dekorasi lighting yang mewah sampai berbagai menu hidangan makan malam yang sangat memanjakan lidah para tamu undangan yang hadir. Dimulai dengan sambutan dan prosesi potong tumpeng oleh General Manager Hotel Mercure Jakarta Batavia, Paulus Karim didampingi oleh Ibu Lisa Sanjoyo selaku Area General Manager Midscale and Economy Hotels Accor Greater Jakarta, menandai syukuran perayaan anniversary-nya.

“Perayaan 5 tahun ini juga dijadikan sebagai “moment” apresiasi kepada para tamu undangan yang mewakili perusahaan swasta, instansi pemerintah, organisasi, universitas, serta tour travel atas dukungan mereka selama ini,” ucap Paulus Karim.

Rangkaian ucapan syukur atas lima tahun yang sukses, Mercure Jakarta Batavia mengapresiasikan kepeduliannya dengan memberikan donasi kepada Yayasan Peduli Tunas Bangsa (ATFAC), Yayasan Anak yang berada dalam naungan Accor.

Para tamu undangan yang hadir disuguhkan makan malam buffet yang lezat, dengan menikmati berbagai hidangan yang menggugah selera, juga ada sajian kopi persembahan dari vendor “Kenal Kopi” yang menambah pengalaman kuliner.

Acara semakin meriah dengan penampilan spesial dari actor Senior, Harry De Fretes yang menghibur para tamu dengan membawakan lagu-lagu yang asyik sesuai dengan ciri khasnya diiringi oleh live music serta penampilan spesial Lagu & Tari Betawi oleh anak-anak ATFAC sebagai hadiah ulang tahun untuk Mercure Jakarta Batavia.

Di penghujung acara, Mercure Jakarta Batavia mengadakan FLASH SALE harga kamar dengan harga eksklusif IDR 550,000++ dalam perayaan 5 tahun ini. Kemeriahan diakhiri dengan sesi door prize dan games menarik bagi tamu yang beruntung memenangkan 5 voucher menginap gratis di hotel-hotel Accor Group di Jakarta dan Bandung, salah satunya Grand Mercure Jakarta Harmoni dan Mercure Nexa Bandung.

Tak hanya perayaan secara langsung, Mercure Jakarta Batavia melalui media sosial Instagram @mercurejakartabatavia juga mengadakan giveaway untuk followers yang memberikan ucapan harapan terbaik untuk hotel ini ke depannya.

.

Mercure Jakarta Batavia Hotel Ramaikan HUT Jakarta ke-497. Berikan Promo Menarik Dan Gelar Pameran UMKM

GayaKeren.id – Bertepatan dengan HUT Kota Jakarta ke-497 tahun, Mercure Jakarta Batavia Hotel menggelar berbagai kegiatan dalam rangka turut memeriahkan dan merayakan hari ulang tahun Jakarta yang jatuh tepat pada Sabtu (22/6/24).

Beberapa aktivitas yang digelar diantaranya pameran karya kerajinan tangan dan bazaar UMKM by Jakpreneur,  Pengenalan kuliner dan warisan budaya Jakarta oleh Indonesian Hidden Heritage, Hotel Tour dengan menggandeng komunitas Ibu Berwisata bersama anak-anaknya yang memperlihatkan desain konsep beberapa spot room unik dan bersejarah tentang  jakarta dan Papercraft by ICHINOGAMI.

Salah satu yang menarik perhatian adalah saat workshop by Papercraft Ichinogami. Kegiatan ini dimaksudkan untuk melatih organ motorik halus dan logika berpikir anak supaya memiliki kreativitas untuk melakukan sesuatu. Para ibu dari komunitas Ibu Berwisata beserta anak-anaknya diminta untuk bisa merakit kertas menjadi berbagai macam desain papercraft. Seni merakit kertas ini tersedia berbagai macam desain, seperti bangunan, kendaraan, robot, karakter fiksi, benda budaya hingga brand dan logo perusahaan.

Selepas mengikuti kegiatan di area Hotel, komunitas Ibu Berwisata bersama anak-anaknya mengakhiri rangkaian kegiatan acara dengan bergabung mengikuti pawai parade bersama di kawasan Kota Tua Jakarta.

Selain activity event, Mercure Jakarta Batavia juga memberikan promo khusus Sabtu (22/6/24) untuk pengunjung dan tamu hotel untuk menginap sekaligus menikmati kuliner yang ada di Mercure Jakarta Batavia bertajuk Soul of Ribs serta ada juga live music Soul of Ribs at Sunda Kelapa Pool Bar pada malam harinya.

.