Samsung Hadirkan Irregular Heart Rhythm Notification di Galaxy Watch

Gayakeren.id Samsung Electronics Co., Ltd. mengumumkan bahwa fitur Irregular Heart Rhythm Notification (IHRN) pada aplikasi Samsung Health Monitor akan segera tersedia di 13 negara mulai pertengahan tahun ini. Bersama dengan pemantauan tekanan darah dan Electrocardiogram (ECG) yang telah tersedia di aplikasi tersebut, fitur IHRN mendeteksi detak jantung yang berpotensi mengarah pada atrial fibrillation (AFib), membantu pengguna Galaxy Watch untuk memahami kesehatan jantung mereka dengan lebih komprehensif.

Fitur IHRN sudah disetujui oleh MFSD (Ministry of Food and Drug Safety – Korea Selatan) pekan lalu setelah mengantongi izin dari FDA (badan pengawas makanan dan obat-obatan Amerika Serikat). Fitur ini akan diperkenalkan di 13 negara, yaitu Argentina, Azerbaijan, Ekuador, Georgia, Guatemala, Hong Kong, Indonesia, Kosta Rika, Republik Dominika, Panama, dan UEA, bersama Amerika Serikat dan Korea Selatan. Bersama fungsi pemantauan ECG on-demand, fitur IHRN memantau detak jantung ireguler di background

Bersama fungsi pemantauan ECG on-demand, fitur IHRN memantau detak jantung ireguler di
background aplikasi dan memberi peringatan kepada pengguna akan potensi AFib. Ditambah dengan
pemantauan tekanan darah dan detak jantung 5 yang sudah ada sebelumnya, pengguna bisa
mendapatkan insight yang lebih dalam terhadap kesehatan kardiovaskuler mereka.
Sejak diluncurkan pada 2020, aplikasi Samsung Health Monitor telah memperluas jangkauannya ke 74
negara 6 di seluruh dunia. Tercatat, lebih dari 15 juta pengguna Galaxy Watch telah melacak tekanan
darah dan ECG langsung dari pergelangan tangannya untuk mendapatkan gambaran yang lebih baik
tentang kesehatan jantung dengan terus memantau dan merekam tekanan darah dan irama jantung.
“Penyakit jantung masih menjadi salah satu penyebab kematian utama di seluruh dunia, dan kami
berkomitmen mendukung pengguna untuk terus mendapatkan informasi mengenai kesehatan
jantungnya dengan menyediakan berbagai alat pemantauan, termasuk pengukuran tekanan darah dan
notifikasi terhadap detak jantung ireguler. Kami pun akan terus mencari cara-cara baru untuk
membantu pengguna Galaxy Watch mendapatkan insight yang lebih dalam terhadap kesehatan dan
kebugaran mereka dengan mudah, baik siang maupun malam,” ujar Hon Pak, Vice President and Head
of Digital Health Team, MX Business, Samsung Electronics.
Fitur Irregular Heart Rhythm Notification akan pertama kali tersedia untuk perangkat Galaxy Watch
mendatang yang akan diluncurkan di tahun ini sebagai bagian dari kehadiran One UI 5 Watch terbaru,
yang kemudian akan diperluas ke model-model sebelumnya secara bertahap 7 .

Galaxy Watch4 dan Galaxy Buds2 Edisi Kolaborasi Samsung dan Maison Kitsuné Hadir di Indonesia

GayaKeren.id – Samsung Electronics Co., Ltd. mengumumkan edisi khusus dari Samsung Galaxy Watch4 dan Galaxy Buds2 hasil kolaborasi terbaru dengan brand global ternama, Kitsuné, yang tersedia secara terbatas di negara terpilih, termasuk di Indonesia. Kolaborasi eksklusif ini menghadirkan desain ikonis Maison Kitsuné pada wearables anyar Samsung yang dilengkapi sinkronisasi khusus dengan smartphone Galaxy. Khusus konsumen Indonesia bisa mendapatkan Galaxy Watch4 dan Galaxy Buds2 Maison Kitsuné Edition pada 22 Oktober 2021 pukul 14.00 WIB hanya di www.samsung.com/id.

Maison Kitsuné adalah brand fashion kenamaan yang menampilkan fashion kontemporer terinspirasi mode dari Prancis dan Jepang. Maka dari itu, Galaxy Watch4 dan Galaxy Buds2 Maison Kitsuné Edition hadir dengan ikon Galaxy Fox yang autentik dan terinspirasi dari rubah yang telah menjadi signature logo dari Maison Kitsuné. Konsumen bisa menemukan keberadaan Galaxy Fox yang melekat di berbagai detail perangkat, termasuk di strap Galaxy Watch4, case Galaxy Buds2, hingga pada boks dari masing-masing wearables.

“Kami sangat senang bisa menjadikan style kami yang unik dan ikonis sebagai desain terbaru dari wearable Samsung Galaxy. Terlebih, logo Maison Kitsune Fox pun ikut hadir dengan jati diri baru sebagai Galaxy Fox yang mengajak penggunanya untuk bersenang-senang mengekspresikan diri melalui fashion dan musik tanpa batas layaknya mengarungi galaksi yang tak terhingga luasnya,” ujar Gildas Loaëc, Co-Founder Maison Kitsuné.

Makin fashionable dengan Galaxy Watch4 Maison Kitsuné Edition

Galaxy Watch4 Maison Kitsuné Edition dibekali strap berwarna Moonrock Beige lengkap dengan detail logo rubah khas Maison Kitsuné dan pola yang eye-catching. Konsumen juga akan mendapatkan strap tambahan berwarna Stardust Gray bertuliskan Maison Kitsuné dengan font yang khas, memungkinkan pengguna untuk berganti gaya sesuai dengan pakaian yang akan dikenakan dan tampil makin fashionable. Samsung pun memastikan bahwa Galaxy Watch4 Maison Kitsuné Edition menghadirkan fitur kesehatan terlengkap dari Galaxy Watch4 Series dan pengalaman One UI Watch–user interface paling intuitif dari Samsung untuk Galaxy Watch–yang optimal.

Perpaduan antara gaya dan suara yang autentik dari Galaxy Buds2 Maison Kitsuné Edition

Galaxy Buds2 Maison Kitsuné Edition turut hadir dalam balutan warna Moonrock Beige yang ditemani dengan leather case berwarna Stardust Gray lengkap dengan kehadiran logo signature Maison Kitsuné Fox yang telah mendapat sentuhan khusus untuk kolaborasi bersama Samsung ini. Keberadaan si rubah pun juga bisa dilihat di buds kanan (separuh badan dan kepala) dan buds kiri (separuh badan dan ekor) sebagai simbol dari pengalaman audio berkualitas maksimal dari Samsung Galaxy Buds. Segala keunggulan Galaxy Buds2, mulai dari dynamic two-way speakers, Active Noise Canceling, hingga rasa yang lebih pas dan nyaman di telinga, bisa dinikmati pengguna untuk pengalaman mendengarkan suara yang premium, jernih, dan immersive.

Desain ikonis lengkap dengan tema khusus untuk smartphone Galaxy

Untuk membawa kolaborasi ini lebih dari sekadar penciptaan desain produk dan memberikan pengalaman yang lebih luas dan lebih kaya bagi pengguna secara menyeluruh, playlist yang dikurasi langsung oleh label musik Kitsuné Musique juga dibuat khusus untuk kolaborasi ini. Lebih dari itu, pengguna juga dapat menggunakan Maison Kitsuné Theme eksklusif dengan menghubungkan smartphone Galaxy dengan NFC yang ada di Galaxy Watch4 Maison Kitsuné Edition dan leather case dari Galaxy Buds2 Maison Kitsuné Edition.

“Galaxy Watch4 dan Galaxy Buds2 Maison Kitsuné Edition merupakan perpaduan yang unik dan menarik antara teknologi wearable terkini dari Samsung Galaxy dengan seni gaya hidup (Art de Vivre) kontemporer dari Maison Kitsuné,” kata Stephanie Choi, Senior Vice President and Head of Global Marketing for Samsung Mobile. “Kami memadukan teknologi dengan fashion dan musik untuk memungkinkan konsumen dalam menikmati gaya hidup yang lebih baik dan seimbang dengan cara yang menyenangkan.”

 Jangan Ketinggalan untuk Miliki Galaxy Watch4 dan Galaxy Buds2 Maison Kitsuné Edition Segera!

Indonesia merupakan salah satu negara yang menghadirkan Galaxy Watch4 dan Galaxy Buds2 Maison Kitsuné Edition dalam jumlah terbatas. “Baik Samsung maupun Maison Kitsuné merupakan brand yang memiliki tempat tersendiri di hati konsumen Indonesia, sehingga kami sangat senang bisa merilis Galaxy Watch4 dan Galaxy Buds2 Maison Kitsuné Edition secara eksklusif di Tanah Air. Pada kreasi yang spesial ini, konsumen akan mendapatkan wearables yang tidak hanya mampu mendukung aktivitas keseharian mereka, namun juga memaksimalkan cara berekspresi yang autentik, membuatnya menjadi stand-out dan beda daripada yang lain,” ujar Selvia Gofar, Head of IT & Mobile Product Marketing, Samsung Electronics Indonesia.

Pembelian Galaxy Watch4 dan Galaxy Buds2 Maison Kitsuné Edition dibuka pada 22 Oktober 2021 pukul 14.00 WIB dan hanya tersedia di www.samsung.com/id. Galaxy Watch4 Maison Kitsuné edition dibanderol dengan harga Rp5.699.000, dan Galaxy Buds2 Maison Kitsuné Edition pada harga Rp3.499.000.  Dapatkan penawaran menarik berupa cashback hingga Rp 450.000 yang hanya berlaku pada tanggal 22 Oktober 2021.

Samsung Galaxy Watch4 Series Jadi Must-Have Item untuk Gaya Hidup Kekinian

GayaKeren.id – Samsung Electronics Indonesia menghadirkan smartwatch Galaxy Watch4 dan Galaxy Watch4 Classic dengan teknologi terbaru untuk memenuhi kebutuhan pengguna yang semakin terintegrasi. Hadir dengan sistem operasi baru Wear OS Powered by Samsung, seri Galaxy Watch4 kian memudahkan pengguna untuk mengakses lebih banyak aplikasi dengan tampilan sederhana dan mudah digunakan. Terlebih lagi, generasi terbaru ini mendukung gaya hidup sehat secara holistik dengan fitur pemantau kesehatan komprehensif.

Taufiq Furqan selaku Product Marketing Manager Samsung Mobile, Samsung Electronics Indonesia menyampaikan, “Samsung melihat adanya perubahan kebutuhan pengguna di era new normal yang lebih mengadopsi gaya hidup sehat dan aktivitas harian yang bertambah dinamis. Mendampingi mereka di tengah kesibukan, seri Galaxy Watch4 dirancang secara khusus dengan berbagai inovasi baru dari segi fungsi dan performa. Lewat prosesor yang lebih powerful, sistem operasi baru hasil kolaborasi dengan Google™, tracker kebugaran yang semakin lengkap, kontrol jam yang lebih mudah, dan desain stylish, kesibukan bukan lagi penghalang untuk mencapai target kesehatan, tetapi dapat berjalan beriringan. Anda dapat memeriksa dan membalas pesan dari jam, menjadwalkan meeting, lalu menutup hari dengan olahraga favorit, dan memonitor hasilnya dari waktu ke waktu – semua dari pergelangan tangan Anda.”

Berikut beberapa peningkatan baru pada Galaxy Watch4 dan Galaxy Watch4 Classic yang mampu memberikan pengalaman terbaik di berbagai rutinitas sehingga menjadi must-have item saat ini :

  1. Health Journey Anda Makin Mudah Dipantau

Masyarakat semakin menunjukkan minatnya terhadap gaya hidup yang lebih sehat dengan lebih sering memantau kondisi tubuh, rajin menjalankan aktivitas olahraga di rumah, hingga menjaga kesehatan mental. Galaxy Watch4 kini hadir dengan fitur kebugaran holistik. Samsung BioActive Sensor terbaru memungkinkan pengguna untuk memantau kesehatan dengan lebih lengkap, mulai dari pengecekan detak jantung, tekanan darah, kadar oksigen dalam darah, elektrokardiogram (EKG), dan untuk pertama kalinya mampu memantau komposisi tubuh seperti kadar air hingga lemak tubuh.

Seri Galaxy Watch4 juga membantu pemantauan kualitas tidur dengan peningkatan akurasi Sleep Scores dan deteksi dengkur (snores), sebagai referensi untuk mendapatkan tidur yang lebih berkualitas. Dan bagi pengguna yang butuh penyemangat ekstra,

  1. Dukung Segala Aktivitas Bagi Kaum Mobile

Dengan Wear OS™ Powered by Samsung yang pertama kali diluncurkan di seri Galaxy Watch, pengguna kini dapat memanfaatkan lebih banyak aplikasi untuk menunjang aktivitas sehari-hari yang lebih maksimal, seperti melakukan morning yoga sambil mendengarkan playlist favorit di Spotify, tracking self-challenge kilometer bersepeda Anda dengan Strava, sampai mencari jalan pulang dengan bantuan Google Maps apabila tersasar saat bersepeda.

Dengan memanfaatkan One UI Watch dengan tampilan yang lebih intuitif dan data syncing yang makin terintegrasi dengan ekosistem Galaxy. Sebagai contoh, dengan Camera Control terbaru, pengguna seri Galaxy Watch4 juga dapat melihat preview foto, mengontrol shutter dan menggunakan timer untuk kamera smartphone Galaxy sehingga lebih mudah untuk mengambil swafoto. Memeriksa status baterai atau mengubah setting Galaxy Buds2 yang sedang dikenakan pun dapat dilakukan dari Galaxy Watch4 tanpa harus membuka smartphone.

  1. Perangkat Powerful di Pergelangan Tangan

Seri Galaxy Watch4 didukung prosesor 5nm Exynos W920 yang mengefisienkan processing time sehingga scrolling lebih mulus dan lancar, dilengkapi 16GB internal storage untuk menyimpan lebih banyak aplikasi dan mengunduh lagu favorit. Kapasitas baterainya pun siap menemani pengguna seharian dengan daya hingga 40 jam, dengan kemampuan untuk menambah daya hingga 10 jam dengan waktu charging 30 menit saja.

  1. Pilihan Fashionable untuk Lengkapi Gaya di Berbagai Kesempatan

Seri Galaxy Watch4 hadir dengan dua pilihan terbaik untuk menemani keseharian pengguna. Galaxy Watch4 memiliki desain ramping dan ringan untuk digunakan seharian, dari olahraga hingga rutinitas sehari-hari. Galaxy Watch4 Classic hadir dengan desain premium dan rotating bezel yang menjadi favorit para pengguna seri Galaxy Watch. Pengguna juga dapat menyesuaikan seri Galaxy Watch4 mereka dengan gaya personal masing-masing dengan desain yang versatile dan pilihan warna beragam serta strap dan watchface yang dapat diganti berdasarkan mood.

Untuk melengkapi kecanggihannya, Galaxy Watch4 Classic juga hadir dalam versi LTE bagi konsumen Indonesia. Kini pengguna dapat menikmati fungsi-fungsi penting smartwatch tanpa wajib membawa smartphone seperti untuk olahraga atau aktivitas lainnya. Samsung telah berkolaborasi dengan Smatfren, salah satu penyedia jaringan eSIM di Indonesia, untuk digunakan pada Galaxy Watch4 Classic LTE ini. Sukaca Purwokardjono, Deputy CEO Mobility mengatakan, “Smartfren terus mewujudkan komitmennya menghadirkan inovasi produk yang sesuai kebutuhan masyarakat. Samsung Galaxy Watch kerap digunakan sebagai teman berolahraga atau kegiatan di alam bebas. Dengan menggunakan Smartfren eSIM eksklusif untuk smartwatch ini, pelanggan jadi bisa tetap berkomunikasi selama menjalani kegiatan tersebut. Bahkan tanpa harus berada di dekat smartphone-nya. Kombinasi ini menjadikan Samsung Galaxy Watch4 Classic LTE sebagai teman terbaik dalam beraktivitas.”

Kini Galaxy Watch4 Series Bisa Segera Anda Miliki Melalui Pre-Order

Galaxy Watch4 dan Galaxy Watch4 Classic tersedia lewat pre-order di Indonesia hingga 29 Agustus 2021.

  • Galaxy Watch4 hadir dalam ukuran 40mm dan 44mm pada harga Rp. 2.999.000 untuk versi 40mm dan Rp. 3.499.000 untuk versi 44mm. Varian 40mm tersedia dalam warna Black dan Pink Gold, sedangkan varian 44mm ditawarkan dalam warna Black, Silver, dan Green yang memukau.
  • Galaxy Watch4 Classic juga tersedia mulai dari Rp. 4.499.000 untuk versi 42mm Bluetooth, Rp. 4.999.000 untuk versi 46mm Bluetooth, dan Rp. 5.999.000 untuk model LTE. Versi Bluetooth tersedia dalam varian warna Black dan Silver, sementara versi LTE dalam warna Black.

Pre-order untuk semua model dapat dilakukan di toko online Samsung.com/id. Selama periode pre-order dapatkan paket bundling senilai hingga Rp. 1.029.000 yaitu bundle Extreme sports strap, kesempatan memperoleh cashback bank dari BRI dan DBS, dan bundle eSIM Smartfren dengan kuota hingga total 90GB dan masa aktif 360 hari (khusus untuk Galaxy Watch4 Classic LTE).